Pemkab Indramayu Suarakan Peran Penting Perempuan dan Kesetaraan Gender di Hari Kependudukan Dunia 2023

Jumat 21-07-2023,16:35 WIB
Editor : Dodi

Acara diisi dengan pemutaran film berjudul "Telur Setengah Matang". Film berdurasi 16 menit ini mengisahkan tentang terampasnya hak-hak perempuan ketika mereka hamil di usia dini. 

Digelar juga sesi dialog dengan menghadirkan pembicara Opik Hidayat, Plt. Kepala Dinas Kependudukan, Keluarga Berencana, dan Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak Kabupaten Indramayu; Wiwin Winarni Pamungkas, Direktur Eksekutif Indokompeten; Putu Ayu Saraswati, Champion/Duta UNFPA/Putri Indonesia/Duta Lingkungan Hidup tahun 2020. 

Selanjutnya para peserta melakukan peninjauan ke Kampung KB yang berlokasi di Desa Benda, Kecamatan Karangampel. 

Kategori :