Jalan Sekayu-Lubuk Linggau Makin Ramai Sejak Ada Tol Trans Sumatera, Wapada Titik Rawan Kecelakaan Ini

Minggu 27-08-2023,08:58 WIB
Reporter : Reno
Editor : Dodi

Mobil Chery Tiggo 8 Pro dengan Nopol B 1549 JFO yang dikendarai oleh Yosef (55) warga Lubuklinggau tersebut melaju hingga menabrak rumah yang tengah diperbaiki oleh Sastro.

BACA JUGA:Lama Tak Hujan, Akses Darat ke Desa Ulak Embacang Bisa di Lewati

BACA JUGA:Daftar Tarif Tol Trans Sumatera, Ruas Bakauheni - Terbanggi Biaya Paling Mahal

Pantauan dilapangan dilokasi sudah banyak rambu-rambu lalu lintas peringatan bagi pengendara.

Hal ini rupanya tidak serta-merta membuat tikungan tersebut jadi tidak rawan kecelakaan.

Meski sudah dilengkapi rambu tanda tikungan tajam, papan bertuliskan 'Hati-hati! Kurangi Kecapatan Tikungan Ganda', rambu penunjuk arah, paku jalan atau mata kucing, serta lampu lalulintas.

Namun kenyataan masih ada saja pengendara yang lengah dan mengalami kecelakaan di lokasi tersebut.

BACA JUGA:Inilah Titik Nol Tol Trans Sumatera, Pintu Masuk Ke Pulau Sumatera

BACA JUGA:Cinta Damai Jadi Tuan rumah pengajian rutinan Keluarga Besar NU Kecamatan Sungai Lilin

Warga sekitar pun berharap pihak terkait agar mencarikan solusi efektif untuk meminimalisir agar angka kecelakaan di Tikungan Pangeran bisa berkurang.

Mereka pun kembali mempertanyakan terkait rencana Pemerintah Kabupaten Musi Banyuasin yang akan membuat tugu khas Kecamatan Sanga Desa di lokasi Tikungan Pangeran pada tahun 2020 lalu.

"Katanya dulu mau dibuatkan semacam tugu atau bundaran disini, agar dari jauh pengendara bisa lebih hati-hati," ujar salah seorang warga bernama Dodi (32) ketika dibincangi wartawan media ini Minggu 27 Agustus 2023.

"Selain itu juga untuk mengubah persepsi pengendara bahwa jalan ini lurus bukan tikungan, tapi hingga sekarang belum ada realisasi pembangunan tugu tersebut," tambahnya.

BACA JUGA:Lakukan Pertemuan Dengan PJ Bupati, Ini 'Curhat' Kades dan Lurah di Sungai Lilin

BACA JUGA:Mantapkan Persiapan, Dinkominfo Muba Siap Harumkan Nama Kabupaten dan Provinsi Sumsel

Sebagai informasi pada tahun 2020 Pemerintah Kabupaten Musi Banyuasin telah menganggarkan dana dari APBD sebesar Rp 100.849.000 melalui Dinas Perkim untuk Penyusunan DED Tugu Muba Maju Berjaya Khas Kecamatan Sanga Desa.

Kategori :