Selanjutnya, menunggu dikeluarkannya Sertifikat Laik Operasi dari Ditjen Bina Marga Kementerian PUPR untuk dapat dioperasikan oleh Badan Usaha Jalan Tol (BUJT) yaitu PT. Translingkar Kita Jaya.
5. Jalan Tol Pasuruan - Probolinggo Seksi 4A
Jalan Tol Pasuruan – Probolinggo (Paspro) Seksi Probolinggo Timur – Gending, sebagai salah satu Proyek Strategis Nasional, dioperasikan secara fungsional tanpa tarif sebelum tol tersebut beroperasi penuh dan bertarif.
Dengan pengoperasian Seksi Probolinggo Timur – Gending, maka Jalan Tol Paspro sepanjang 39,87 Kilometer akan beroperasi secara penuh dan menyambungkan Pasuruan hingga Gending