HARIANMUBA.COM,- Kodim 0401 Muba Gelar Penanaman 1.100 Pohon Secara Serentak di Wilayah Kabupaten Musi Banyuasin.
Kegiatan penanaman pohon serentak di Wilayah Kodam II/Sriwijaya dilaksanakan oleh Kodim 0401 Muba.
Sebanyak 1.100 pohon buah ditanam secara serentak.
Penanaman secara terpusat berlangsung di wilayah Koramil 401 - 01/Sungai Lilin tepatnya di Lokasi Wisata Telaga Sena Desa Mekar Jadi Kecamatan Sungai Lilin.
BACA JUGA:Penderita DBD di Muba Meningkat, Berikut Tips Cegah DBD
Hadir dalam kegiatan ini Komandan Kodim 0401/Muba Letkol Inf Erry Dwiyanto S.Psi, M.han diwakili Kasdim Mayor Inf Agus Sutono.
Turut pula hadir PJ Bupati Muba diwakili Kadis DLH, Ir Zulfakar, Kapolres Muba diwakili Kapolsek Sungai Lilin AKP Andi Firdaus SH.
Penanaman secara Simbolis--
Ada juga Perwakilan dinas PMD, Plt Camat Sungai Lilin Affendi SH Msi, Danramil 401-01/Sungai Lilin Kapten Inf Hermanto, Ka Puskesmas dr Intan dan juga Kades Mekar Jadi.
BACA JUGA:Air Makin Tinggi Menggenangi Pemukiman di Sanga Desa, Ini Persiapan Warga
BACA JUGA:Musisi di Sekayu Dapat Kejutan Seperangkat Alat Musik dari Pj Bupati Apriyadi
Dalam sambutan mewakili komandan Kodim 0401/Muba. Kasdim Mayor Inf Agus Sutono mengungkapkan kegiatan ini dilaksanakan dalam rangka mewujudkan kelestarian fungsi lingkungan.
"Serta mengurangi dampak pencemaran lingkungan," jelasnya.
Sebanyak 1.100 pohon tersebut ditanam tersebar di empat wilayah koramil jajaran Kodim 0401/ Muba.