Sudah 7 Hari Pencarian Belum Ditemukan, Basarnas Hentikan Pencarian Korban Terseret Banjir di OKU Timur

Kamis 30-05-2024,17:06 WIB
Editor : Dodi

Untuk selanjutnya akan dilakukan pemantauan, meskipun saat ini tidak ada tanda-tanda keberadaan korban. Namun, saat dalam masa pemantauan apabila ada laporan indikasi keberadaan korban maka operasi SAR dapat dibuka kembali.

BACA JUGA:Jarang Diketahui, Ternyata Mengkonsumsi Singkong Rebus Mampu Menjaga Kesehatan Otak

BACA JUGA:Bolehkah Guru PPPK Pakai Baju Korpri? Berikut Penjelasannya

Sebelumnya, tim SAR gabungan yang terdiri dari Basarnas, TNI/Polri, BPBD OKU, SAR MTA OKU, PMI dan masyarakat berhasil menemukan tiga orang korban dalam keadaan meninggal dunia.

Dimana dua orang korban ditemukan pada hari Jum’at 24 Mei 2024 atas nama Hartati (60) dan Naslaini (58). Satu orang lagi ditemukan Sabtu 25 Mei 2024 atas nama Firmansyah (47).

Telah diberitakan sebelumnya, Desa Batanghari Kecamatan Semidang Aji Kabupaten OKU, sebanyak 2 mobil jenis dump truk dan engkel elf dihantam banjir pada Kamis, 23 Mei 2024.

Atas kejadian itu dari 7 penumpang mobil elf, dikabarkan sebanyak 2 orang penumpang selamat dan 5 orang penumpang hanyut terbawa arus.

BACA JUGA:Pilihan Menu Sarapan Sehat untuk Usia di Atas 50 Tahun

BACA JUGA:Terus Dikebut, Ini Progres Pembangunan 3 Rest Area Tol Trans Sumatera

Sementara 1 orang penumpang telah ditemukan dalam keadaan meninggal dunia, 4 penumpang masih dilakukan pencarian. (*)

 

 

Kategori :