Pemuda di OKU Timur Meninggal Tenggelam, Saat Mencari Ikan

Jumat 19-07-2024,19:13 WIB
Editor : Dodi

Korban ditemukan dalam kondisi masih menggenggam wadah yang berisi beberapa ekor ikan, membuktikan bahwa mereka sempat berhasil mencari beberapa ikan sebelum kejadian tragis ini terjadi.

BACA JUGA:Sebanyak 10 Ribu Liter Minyak Olahan Dari Muba Gagal Beredar di Muara Enim

BACA JUGA:Berikut Beberapa Jenis Bisnis yang Cocok untuk Para Mahasiswa

Setelah dievakuasi, korban dievaluasi oleh petugas Puskesmas Burnai Mulya dan tidak ditemukan tanda-tanda kekerasan pada tubuhnya.

Pihak keluarga korban, atas musibah yang menimpa Okta, memutuskan untuk tidak melakukan autopsi sesuai dengan permintaan mereka yang tertuang dalam surat pernyataan resmi. Jenazah Okta kini telah dikebumikan di TPU Desa Melati Jaya.

Kejadian ini menjadi pelajaran bagi semua pihak akan pentingnya keselamatan dalam melakukan kegiatan di sekitar perairan, terutama saat musim arus sungai yang cukup deras seperti sekarang. Semoga keluarga yang ditinggalkan diberi kekuatan dalam menghadapi cobaan ini. (lid)

 

 

Kategori :