Resmi Hadir di Indonesia, Segini Harga BMW i5 Touring

Sabtu 21-09-2024,19:20 WIB
Reporter : Dodi
Editor : Dodi

HARIANMUBA.COM,- Resmi Hadir di Indonesia, Segini Harga BMW i5 Touring 

BMW Indonesia baru saja menghadirkan BMW i5 Touring, sedan bisnis paling laris di dunia yang kini hadir dalam varian Touring dan bertenaga listrik.

"BMW Seri 5 Touring, generasi keenam yang kini tampil lebih progresif dari sebelumnya. Kendaraan ini menghadirkan inovasi digital mutakhir, sistem terdepan untuk berkendara dan parkir otomatis."

"Untuk pertama kalinya, BMW Seri 5 Touring juga hadir dengan penggerak sepenuhnya listrik dalam bentuk BMW i5 Touring," ungkap Managing Director BMW Group Asia Lars Nielsen, saat peluncuran di Jakarta, Rabu 18 September 2024.

BACA JUGA:Ternyata Ini Latar Belakang Istilah Trend Ang Ang Ang Yang Viral di Media Sosial

BACA JUGA:Tidak Harus Ke Klinik Kecantikan, Ini Cara Mengatasi Beruntusan di Wajah Dengan Menggunakan Bahan Alami

BMW Group Indonesia membanderol sedan mewah tersebut seharga Rp 2,2 miliar off the road.

BMW i5 Touring miliki dimensi yang lebih besar dibanding pendahulunya. Lebih panjang 97 mm (5.060 mm), lebih lebar 32 mm (1.900 mm), dan lebih tinggi 17 mm (1.515 mm).

Dengan jarak sumbu roda terpanjang di kelasnya, yaitu 2.995 mm.

Tampilannya masih khas BMW, dengan interpretasi modern dari lampu ganda dan kidney grille.

BACA JUGA:Tak Kunjung Ditutup, Tambal Sulam di Jalan Sungai Lilin - Keluang Dikeluhkan Pengguna Jalan

BACA JUGA:Kenalkan Siswa Dengan Hari Besar Islam, SDN Mekar Jadi Gelar Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW

Sementara itu, bagian belakang yang lebar dengan jendela datar. menonjolkan kesan elegan dan bertenaga.

Di kabin, sedan listrik tersebut dilengkapi dengan BMW Curved Display yang mencakup Information Display 12,3 inci, dan Control Display 14,9 inci.

Interior dengan material vegan itu juga memiliki sport seats dan setir baru.

Kategori :