Permen Herbal Gambir Dari Muba Miliki Beragam Manfaat Bagi Kesehatan, Berikut Penjelasannya

Minggu 23-03-2025,06:56 WIB
Reporter : Dodi
Editor : Dodi
Permen Herbal Gambir Dari Muba Miliki Beragam Manfaat Bagi Kesehatan, Berikut Penjelasannya

HARIANMUBA.DISWAY.ID,- Permen herbal gambir merupakan salah satu produk unggulan Kabupaten Musi Banyuasin (Muba), Provinsi Sumatera Selatan (Sumsel).

Permen ini terbuat dari bahan-bahan alami, seperti gambir, cengkeh, dan kapulaga.

Permen herbal gambir memiliki berbagai khasiat, di antaranya:

Meningkatkan stamina dan daya tahan tubuh

BACA JUGA:Ketua TP PKK Sumsel Feby Deru Bersama Pengajian EECM Santuni 40 Anak Yatim

Meredakan batuk dan tenggorokan kering

Mengatasi sariawan dan gusi bengkak

Mengurangi bau mulut

Meningkatkan nafsu makan

Permen herbal gambir sangat digemari oleh masyarakat, baik tua maupun muda.

Rasanya yang manis dan segar membuat permen ini sangat cocok untuk dikonsumsi sehari-hari.

BACA JUGA:Arus Lalu Lintas Makin Padat, Jembatan Sungai Lilin Dibuat Satu Lajur

Salah satu produsen permen herbal gambir yang cukup terkenal di Musi Banyuasin adalah di Desa Toman Kecamatan Babat Toman, Musi Banyuasin.

Telah memproduksi permen herbal gambir sejak tahun 2022.

"Permen herbal gambir kami terbuat dari bahan-bahan alami yang berkualitas. Kami juga menggunakan proses produksi yang higienis," ujar Azizah

Kategori :