Harga Komoditi Anjlok, Pasar Sekayu Sepi

Harga Komoditi Anjlok, Pasar Sekayu Sepi

PASAR, Suasana Pasar Perjuangan Sekayu Sepi (Foto Paidol)--

SEKAYU – Kondisi Pasar Perjuangan Sekayu tidak seramai dulu. Imbasnya, membuat pedagang sudah banyak yang gulung tikar.  

Salah satu pedagang di Pasar Perjuangan Sekayu, Zul, mengaku memang sudah ada beberapa yang gulung tikar untuk usaha yang ada di Pasar Perjuangan Sekayu karena merugi.

“Ya, sudah ada yang gulung tikar karena pendapatan tidak sesuai akibat sepinya pembeli. Apalagi, kondisi ditambah pandemi membuat pedagang tidak ada pilihan lain,”katanya.

Dirinya tetap bertahan   disebabkan karena tidak ada usaha yang harus dijalani selain berjualan di pasar. “Kami tetap bertahan saja demi nafkahi keluarga,”urainya.

Ia mengharapkan, agar ada perhatian dari pemerintah agar usaha dijalani kembali normal. Diperparah harga sawit dan karet anjlok berdampak besar. "Tidak bisa dipungkiri harga sawit dan karet berpengaruh besar terhadap pasar,"ungkapnya.

Senada yang disampaikan pedagang lain Andi, mengharapkan, agar pemerintah berikan perhatian agar Pasar Perjuangan kembali dimintai masyarakat. “Ya, setidaknya ada daya tarik bagi masyarakat agar ingin ke Pasar Perjuangan,”ungkapnya. (pai)

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: