Bayi Perempuan Ditemukan di Depan Teras Rumah Warga di Lahat

Bayi Perempuan Ditemukan di Depan Teras Rumah Warga di Lahat

Bayi perempuan yang ditemukan warga di teras rumah saat mendapatkan perawatan tim medis. Foto: dokumen/sumeks.co----

LAHAT,HARIANMUBA.COM - Bayi berjenis kelamin perempuan ditemhjan warga didepan teras rumah yang ada di RT 02/RW 1, Kelurahan RDPJKA Bedeng Bandar Agung, Kecamatan Lahat, Kabupaten Lahat.

Penemuan ini terjadi Selasa 13 Desember 2022.

Penemuan ini berawal ketika warga mendengar suara tangisan bayi dari rumah salah seorang warga sejak subuh.

Begitu hari mulai terang, sekitar pukul 06.30 WIB, pasangan suami istri Johan (71) dan Rusilawati (65) terkejut. Ternyata tangisan bayi itu berasal dari teras depan rumahnya. 

"Sudah terdengar dari subuh, pikir anak tetangga. Ternyata ada bayi di teras depan rumah," ungkap Rusilawati.

Penemuan bayi tersebut dilaporkan ke warga lain, ketua RT, RW dan pihak kepolisian.

Bayi tersebut diketahui berjenis kelamin perempuan, kulitnya berwarna putih, kondisi tubuhnya kurus, seperti kurang gizi.

Saat ditemukan bayi tersebut tanpa busana, hanya berbalut kain gendongan motif batik. Di wajahnya terlihat seperti bintik-bintik gigitan serangga.

Selanjutnya pihak Polsek Kota Lahat, Unit PPA Polres Lahat melakukan penyelidikan dan membawa bayi malang itu ke rumah sakit.

"Bayi ini bukan dari warga kami. Temuan ini sudah dilaporkan ke polisi dan ditindaklanjuti," ujar Ujang Nasroni, Ketua RW 1 Kelurahan RDPJKA Kecamatan Lahat.

Di RSUD Lahat, tim dari Dinas Sosial, UPTD PPA, Dinkes dan RSUD dan intansi terkait lainnya, merawat sang bayi bersama warga sekitar yang merasa kasihan dengan kondisi bayi.

"Ia akan kita rawat sampai dengan kondisinya membaik," ungkap Kepala UPTD PPA Lena Ernawati, Spd.

Sementara dilihat dari kondisinya, bayi tersebut berumur sekitar 1,5 tahun dengan berat sekitar 4 kg. Tampak saat diberi makan dan susu, sang bayi dengan cepat melahapnya.

"Kalau ada orang tua dan keluarganya yang kenal dengan bayi ini, bisa mengeceknya ke RSUD," tambah Lena.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: