Cuaca Membaik, Aktifitas Penyeberangan Merak-Bakauheni Berjalan Lancar

Cuaca Membaik, Aktifitas Penyeberangan Merak-Bakauheni Berjalan Lancar

Sejumlah kendaraan naik ke kapal dalam penyeberangan di Pelabuhan Merak-Bakauheni, Lampung, Minggu dini hari (1/1/2023). ANTARA/Mansur--

Ia mengaku setelah tiba di dermaga eksekutif, bisa langsung naik ke atas kapal untuk diseberangkan menuju Pelabuhan Bakauheni.

"Kami berangkat dari Jakarta hanya 3,5 jam tiba di Pelabuhan Merak dan bisa diseberangkan tanpa terjadi kepadatan," katanya.

BACA JUGA:Edaran Keluar, PPKM Dihapus, Namun Ada Syarat dan Ketentuanya Bila Masuk Mall. Apa Itu

BACA JUGA:Herman Deru Salurkan Bantuan Peralatan, Pelaku Usaha Optimis Perekonomian Pelaku UMKM Kian Membaik

Seorang petugas Kementerian Perhubungan di Dermaga 3 Pelabuhan Merak Hasan mengatakan saat ini arus kendaraan menuju penyeberangan Pelabuhan Bakauheni berjalan lancar, tanpa terjadi kepadatan.

Ia mengaku kondisi ini berbeda jika dibandingkan dengan Sabtu 31 Desember 2022 sekitar pukul 16.40-22.00 WIB.

Saat itu perjalanan Merak-Bakauheni ditutup sementara akibat gelombang tinggi disertai angin kencang.

Namun, saat ini kondisi Pelabuhan Merak relatif aman dan normal sehingga penyeberangan lancar.

"Kami melihat kondisi cuaca Pelabuhan Merak pada dua hari dijamin aman untuk pelayaran," katanya. (antara/jpnn)

 

 

 

 

 

Artikel ini sudah terbit di JPPN.com dengan judul Perhatian! Penyeberangan Merak-Bakauheni Kembali Normal

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: