Lapak Seadanya, Pemdes Teluk Kijing II Musi Banyuasin Berharap Dibangun Pasar Permanen

Lapak Seadanya, Pemdes Teluk Kijing II Musi Banyuasin Berharap Dibangun Pasar Permanen

Kondisi pasar kalangan Desa Teluk Kijin 2--

LAIS,HARIANMUBA.COM - Pasar Kalangan di Desa Teluk Kijing II, Lais Kabupaten Musi Banyuasin saat ini masih lapak seadanya.

Kedepan diharapkan pasar kalangan Teluk Kijing II ini dibangun kios yang lebih layak lagi.

Hal demikian disampaikan oleh Kades Teluk Kijing II, Lumban Tobing, kemarin. Menurutnya, memang saat ini kondisi Pasar Kalangan di desanya belum begitu layak.

"Terutama fasilitas los atau lokak yang dimiliki masih terbuat dari kayu. Sehingga, kurang memadai,"katanya.

BACA JUGA:Muba Waspada Hujan Ringan Siang Hari, Prakiraan Cuaca Sumatera Selatan Senin 30 Januari 2023

BACA JUGA:Jalan Desa Rusak, Warga Desa Tanjung Agung Timur Berharap Perbaikan

Masih katanya, dengan beberapa fasilitas harus dibenahi seperti los atau lokak yang permanen dari coran. Kemudian toilet yang harus memadai.

"Kita inginkan agar los atau lokak permanen tidak terbuat dari kayu yang kita lihat sekarang secara kasat mata,"bebernya

Ia meminta agar dinas terkait merealisasikan usulan disampaikan. Apalagi, sekarang tanah sudah menjadi aset desa.

"Harapan kita agar pemerintah melalui dinas bisa merealisasikan usulan bangun pasar permanen,"harapnya.

BACA JUGA:Izin Ke Arena Car Free Day, Bocah SD di Lubuk Linggau Hanyut di Sungai Kelingi

BACA JUGA:IKAGAMASS dan KAGAMA Sumsel Gelar Try Out

Sementara itu, warga Desa Teluk Kijing II, Wandi, mengharapkan agar pasar kalangan lebih layak lagi fasilitasnya.

"Semoga bisa direalisasikan dengan cepat,"ungkapnya. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: