Inilah 22 Bakal Calon DPD RI Dapil Sumsel, Tinggal Tunggu Penetapan
Komisi Pemilihan Umum (KPU) Sumsel kemarin (11/4) mengumumkan hasil verifikasi faktual tahap dua dukungan minimal dalon DPD RI.--
Catatan kedua, sambung Yenli, jika tim KPU dan bakal calon merasa risih dengan adanya pengawasan. Ini hanya untuk memastikan kalau KPU melakukan vermin dan verfak bekerja secara baik.
“Jangan sampai ada permasalahan d ibelakang hari. Dan catatan lain, Bawaslu ingin data data yang diperlukan sebagai wujud untuk pencegahan jika terjadi pelanggaran di lapangan," jelasnya.
BACA JUGA:Kurnaidi Resmi menjabat Sebagai Ketua PWI Kabupaten Muba, Ini Pesan PJ Bupati
BACA JUGA:Berkas Perkara Narkoba Warga Sungai Lilin Segera Dilimpahkan Ke Kejaksaan
“Sekali lagi kita minta maaf bilamana di lapangan tim Bawaslu sangat selektif dalam melakukan pengawasan di lapangan. Ini demi kebaikkan bersama,” jelas Yenli.
Berikut ini nama 12 bakal calon DPD RI yang mengikuti verfak tahap dua dinyatakan lolos semua.
Mereka yang dinyatakan lolos yaitu Abdul Aziz, Agung Wijaya, Aldina Meriamda Putri, Arniza Nilawati, Edward Jaya, Jialyka Maharani, M Reza Farisy, Mat Syuroh, Muhammad Aminuddin, Rosmala Dewi, Syofatillah Mohzaib, dan Yetti Oktarina.
Sebelumnya 10 nama bakal calon yang dinyatakan telah memenuhi sarat dan lolos verfak tahap kesatu antara lain, Imam Mansur, Ratu Tenni Leriva, Amaliah Sobli, Eva Susanti, Septiana Caroline, Sri Hartaty, Bursah Zarnubi, Muhammad Hamdani, Nurkholis, dan Azzahrazade.
BACA JUGA:Pemkab Muba Salurkan 390 Ton Beras untuk Warga Prasejahtera di Muba
BACA JUGA:Pj Bupati Apriyadi, Kunjungi Mang Yanto Penggiat Seni Muba, Bujuk Untuk Berobat
Rekapitulasi hasil verfak kedua ini sendiri dipimpin Ketua KPU Amrah Musliminz dibacakan oleh Divisi Teknis Penyelenggaraan Pemilu, Hendri Daya Putra, dihadiri seluruh komisioner KPU, Ketua Bawaslu Yenli Elmanoferi serta ketua KPU kabupaten-kota se-Sumsel.
Selain itu hadir perwakilan dari para bakal calon anggota DPD RI.
Dalam pembacaan dukungan minimal verifikasi faktual kemarin, Hendri Daya Putra menyampaikan laporan hasil persyaratan dukungan, dan semua bakal calon anggota DPD RI, memenuhi sarat.(Iol/)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: