Detik-detik Mencekam! 6 Prajurit TNI Tewas, Puluhan Lain Hilang Diserang KKB di Hutan

Detik-detik Mencekam! 6 Prajurit TNI Tewas, Puluhan Lain Hilang Diserang KKB di Hutan

KKB papua--Sumeks.co

HARIANMUBA.COM - Proses penyelamatan pilot Susi Air harus dibayar mahal. Pasalnya, sebanyak 6 orang prajurit TNI harus tewas, sementara puluhan lainnya hilang tercerai berai dalam lebatnya hutan.

 

Diketahui, Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB) diduga telah menyerang ke Pos Mugi-Mam di Nduga, Papua, pada Sabtu, 15 April 2023, serangan tersebut telah mengakibatkan korban jiwa. 

 

Namun, data detailnya belum dapat diketahui. Akan tetapi, kabar yang beredar di media sosial terdapat enam prajurit TNI yang gugur, sedangkan puluhan lainnya belum diketahui nasib dan keberadaannya.

 

KKB menyerang Satgas Batalyon Infanteri Raider 321/Galuh Taruna (Yonif R 321/GT ) dan satuan lainnya yang berjaga di Pos Mugi, Distrik Mugi, Kabupaten Nduga, Papua Pegunungan.

BACA JUGA:Hari Terakhir Masuk Kerja, Pj Bupati Apriyadi Kumpulkan Pegawai. Ini Arahanya

Kapendam XVII Cenderawasih, Kol Kav Herman Taryaman menuturkan, pasukan yang diserang KKB ini dalam rangka bertugas untuk mencari pilot Susi Air yang disandera oleh KKB.

 

"Masih belum diketahui secara pasti berapa korban yang meninggal dan luka-luka dari pihak KKB maupun Prajurit TNI, pada kontak senjata itu," terangnya.

 

Menurut Kapendam, sampai saat ini pihaknya masih melaksanakan pemantauan di lapangan. Namun, karena cuaca hujan dan berkabut, sehingga belum bisa berkomunikasi dengan aparat keamanan yang berada di lokasi tersebut.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: