Alasan Honda Scoopy Banyak Diminati, Terutama Oleh Kaum Perempuan

Alasan Honda Scoopy Banyak Diminati, Terutama Oleh Kaum Perempuan

Salah satu varian warna Honda Scoopy--

Sejak pertama kali hadir, Scoopy memang telah menyita banyak perhatian karena tampilannya yang beda dan berkarakter. Jika para pesaingnya berlomba-lomba dengan kesan dinamis, garang, dan ramping, Scoopy hadir dengan ciri khasnya sendiri.

Yakni dengan mengusung kombinasi kesan neo retro yang unik tapi tetap memberi interpretasi modern yang enak dilihat. Mulai dari bagian belakangnya yang dibuat dengan stop lamp bulat dan terpisah dengan lampu sein.

Pelekatan lampu yang berjarak ini memberikan proporsi dan kesan klasik yang cukup kuat. Masih dengan tema yang sama, bagian depannya juga dihias dengan lampu LED oval yang menambah cantik parasnya.

BACA JUGA:Pemilik Masakan Minyak Terbakar di Bayung Lencir Diamankan, Ini Pengakuannya

BACA JUGA:5 Kecamatan Ini Punya Wilayah Paling Sempit di Kabupaten Ogan Komering Ilir

● Punya Banyak Warna

Selain desainnya yang unik, Scoopy juga dilengkapi dengan banyak pilihan warna yang unik dan selalu memberi terobosan baru. Mulai dari perpaduan warna netral atau monokrom, warna cerah, hingga warna-warna pastel yang membuatnya begitu digemari.

Ditambah lagi warna tersebut dipadu dengan grafis atraktif dengan pilihan warna matte maupun metalik. Uniknya, dari semua warna tersebut tetap membuat Scoopy terlihat berbeda dengan kesan elegan dan berkarakter dibanding dengan pesaingnya.

● Ukuran Bagasi Luas

Ukuran bagasi memang sangat dibutuhkan terutama perempuan yang sering kali perlu penyimpanan untuk banyak barang yang harus dibawa. Keberadaan Scoopy yang memberikan bagasi dengan volume sekitar 15,4 liter membuatnya jadi idaman. Bagasi yang luas juga sangat berfungsi untuk menyimpan helm saat hujan sehingga perjalanan selanjutnya tetap nyaman.

BACA JUGA:BKKBN Fokuskan Pemutakhiran Data Keluarga Tahun 2023 Di 13.263 Desa

BACA JUGA:Indonesia Resmi Tuan Rumah Piala Dunia U-17, Ini Daftar Peserta Sementara

● Punya Teknologi Canggih

Sistem LED pada lampu depan membuat pancaran cahaya lebih terang sekaligus memperpanjang masa aki karena lebih hemat daya. Beberapa tipe seperti Unit 1-silinder 110 cc SOHC juga punya teknologi menghemat bahan bakar karena adanya sistem Idling Stop. Sistem ini akan sangat efisien jika digunakan di tengah kemacetan agar bahan bakar tidak terbuang.

Motor ini juga cocok digunakan untuk bepergian jauh karena bisa siaga digunakan saat daya smartphone penggunanya habis saat berkendara. Tipe Scoopy ini menyediakan socket power outlet untuk dicolokkan adaptor pengisian daya seperti pada mobil.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: