Masih Menghilang, Satu Jemaah Haji Asal OKI Belum Pulang Ke Tanah Air

Masih Menghilang, Satu Jemaah Haji Asal OKI Belum Pulang Ke Tanah Air

Jemaah haji Sumsel saat tiba kembali di tanah Air--

PPIH Arab Saudi khususnya bidang perlindungan jemaah (Linjam) bekerja sama dengan otoritas Arab Saudi masih berupaya menemukan jemaah yang hilang itu.

“Mudah-mudahan beliau dapat segera ditemukan dalam keadaan sehat walafiat,” tukas Mai Tiza.

BACA JUGA:Pulau Kalimantan Ada 6 Daerah Yang Diusulkan Provinsi Baru, Berikut Daftarnya

BACA JUGA:Pemprov Sumsel Pecahkan Rekor Muri, Peserta Pemeriksaan Gula Terbanyak di Indonesia

Kepulangan jemaah kloter 20 kemarin disambut Kepala Biro Kesra Pemprov Sumsel H Abdul Hamid, Kepala Bagian Tata Usaha Kanwil Kemenag Sumsel H Abadil, Kepala Bidang Penyelenggaraan Haji dan Umrah (PHU) H Armet Dachil,

Kepala Bidang Penais H Kholil Azmi, Kepala Bidang Urusan Agama Islam H Efriansyah, Kabag Agama Pemprov Sumsel H Sunarto,

Kepala Balai Diklat Keagamaan Palembang H Saefudin, Direktur Swarna Dwipa Pengelola Asrama Haji Sumsel H Rebo Iskandar Pohan, dan unsur PPIH Debarkasi Palembang.

Kepala Bidang Penyelenggaraan Haji dan Umrah Kanwil Kemenag Sumsel H Armet Dachil menjelaskan, total sudah 7.145 jemaah yang telah pulang ke Tanah Air.

BACA JUGA:Hadiri Do'a Bersama dan Mengenang Sejarah Desa Tanjung Raman, Ini Pesan Gubernur Sumsel

BACA JUGA:Melihat Progres Tol Palembang-Betung, Apakah Bisa Pada Bulan Agustus 2023?

Dengan rincian dari Sumsel 5.985 jemaah, Babel 1.061 jemaah, dan 99 petugas kloter.

“Untuk jemaah yang meninggal tetap 37 orang. Dengan rincian 32 jemaah meninggal di Arab Saudi, satu jemaah di embarkasi, dan empat jemaah di debarkasi,” bebernya.

Untuk kepulangan terakhir yakni kloter 24 terjadwal tiba  pada 2 Agustus nanti.

 

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: