Tanahnya Terdampak Pembangunan Tol Betung - Jambi, Warga Bayung Lencir Ini Untung Besar

Ilustrasi tol--
Dalam kesempatan tersebut Rasyd menceritakan, sebelumnya lahan miliknya di seluas 1,3 hektar tersebut ditanami pohon karet yang dibelinya sejak 20 tahun lalu dengan harga Rp 100 juta.
"Hari ini saya dapat ganti rugi Rp2 Miliar lebih, Alhamdulillah. Uangnya mau dibelikan lahan lagi saya mau kembali menanam pohon karet," ucapnya.
BACA JUGA:Permudah Akses Pengendara, Inilah 3 Lokasi Exit Tol Cilacap - Jogja
BACA JUGA:Sirkuit Skyland Bakal Gelar Drag Race dan Drag Bike, Pertama di Luar Jawa
Sementara itu, Pj Bupati Muba, Apriyadi mengatakan, total angka pembayaran ganti untung lahan yang terdampak Tol Betung-Jambi di Muba mencapai Rp40,25 miliar.
Dana ini untuk membayar 159 bidang lahan seluas 63,42 hektare dengan 9,13 kilometer di wilayah Bayung Lencir.
Untuk diwilayah Muba sendiri ada 27 Desa yang terdampak pembangunan jalan t Betung - Jambi.
Ke 27 desa tersebut berada di enam kecamatan di Muba.
BACA JUGA:Sudah Ada Tol Trans Sumatera, Warga OKU Raya Ke Ibukota Provinsi Lebih Cepat
Berikut ini daftar desa di Kabupaten Muba yang terdampak pembangunan tol Betung - Jambi.
1. Kecamatan Lais
Desa Lais Utara
2. Kecamatan Babat Supat
Desa Gajah Mati
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: