Provinsi Lampung Bakal Miliki Tol Baru, Ruas Tol Lematang - Pelabuhan Panjang, Ini 3 Rencana Trasenya
Ilustrasi tol di lampung--
HARIANMUBA.COM,- Provinsi Lampung Bakal Miliki Tol Baru, Ruas Tol Lematang - Pelabuhan Panjang, Ini 3 Rencana Trasenya.
Ruas tol trans Sumatera yang ada di Provinsi Lampung bakal bertambah.
Usulan Pemerintah Provinsi Lampung terkait pembangunan ruas tol Lematang - Pelabuhan panjang mendapatkan lampu hijau dari Pemerintah Pusat.
Badan Pengatur Jalan Tol (BPJT) Kementerian PUPR telah menerbitkan Analisis Dampak Lingkungan (AMDAL) terkait pembangunan ruas jalan tol.
BACA JUGA:Peringati HUT TNI Ke-78, Kodim Muba Gelar Baksos Bedah Rumah
BACA JUGA:Pertamina EP Ramba Field Gelar Sosialisasi, Peremajaan Instalasi Listrik di Kelurahan Sungai Lilin
Kabar tersebut cukup membawa kegembiraan bagi masyarakat Provinsi Lampung.
Mengingat akses menuju Pelabuhan Internasional Panjang bakal semakin mudah dengan adanya gerbang exit jalan tol di titik Pelabuhan Panjang.
Dalam rencana pembangunan jalan tol sepanjang kurang lebih 11 kilometer (km) ini, telah disiapkan beberapa trase atau jalur untuk ditetapkan sebagai rute tol tersebut.
Namun dari beberapa usulan, Pemerintah Provinsi Lampung sedang mengkaji tiga opsi trase atau rute untuk tol Lematang - Pelabuhan Panjang.
BACA JUGA:Atlet Panjat Tebing Muba Bidik 7 Medali Emas
BACA JUGA:Tol Getaci Akan Melewati Wilayah Garut, Ini Daftar Desa yang Terdampak
Dinas Bina Marga dan Bina Konstruksi (BMBK) Provinsi Lampung saat ini tengah mengkaji 3 trase yang akan digunakan tersebut.
Kajian yang akan dilakukan merupakan kajian lingkungan, geografis, sosial, pembiayaan dan berbagai kajian pendukung lainnya yang akan dilaksanakan bersama pihak terkait dan pengelola jalan tol.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: