Luar Biasa! Anak Tukang Bubur Asal Musi Banyuasin Dapat Beasiswa Kedokteran, Ini Sederet Prestasinya
Sosok Kartika Devina Putri anak tukang bubur diterima kuliah kedokteran--
HARIANMUBA.COM - Perjuangan dan prestasi luar biasa tidak mengenal latar belakang ekonomi. Kartika Devina Putri, mahasiswi Fakultas Kedokteran Universitas Airlangga (UNAIR) asal Kabupaten Musi Banyuasin, adalah contoh nyata bagaimana tekad dan kerja keras bisa mengantarkan seseorang meraih impian, terlepas dari keterbatasan finansial keluarga.
Kartika adalah putri dari Mas Handriyanto, seorang penjual Bubur Kacang Ijo di Talang Jawa, Sekayu.
Setiap hari, sejak sebelum matahari terbit, ayahnya sudah berangkat berjualan, dan Kartika melihat kerja keras ayahnya sebagai inspirasi besar.
Baru-baru ini, Kartika yang merupakan lulusan dari SMA Negeri Sumatera Selatan membuat kebanggaan bagi keluarganya dan masyarakat sekitar.
BACA JUGA:Tutup Gebyar Maulid Nabi SAW, Asisten I Setda Muba Bagikan Hadiah Buat Pemenang
Ia diterima sebagai mahasiswi S1 Kedokteran di UNAIR Surabaya melalui jalur SNBP (Seleksi Nasional Berdasarkan Prestasi).
Kartika bukan hanya mewujudkan mimpinya menjadi dokter, tetapi juga mendapatkan beasiswa Kartu Indonesia Pintar Kuliah yang mencakup seluruh biaya studi hingga selesai.
“Dokter itu cita-cita aku sejak lahir, tapi aku sadar dengan finansial keluarga rasanya tidak yakin. Makanya aku belajar lebih keras setiap hari,” tutur Kartika dilansir dari situs Unair beberapa waktu lalu.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: