32 Tim Ikuti Turnamen e-Sport Mobile Legend di Kecamatan Sanga Desa

32 Tim Ikuti Turnamen e-Sport Mobile Legend di Kecamatan Sanga Desa

Kegiatan turnamen mobile legend --

SANGA DESA, HARIANMUBA.COM - Sebanyak 32 tim turut berpartisipasi dalam kegiatan Turnamen E-Sport Mobile Legend yang digelar Sabtu (7/10/2023) kemarin.

 

Acara yang sponsori oleh provider seluler Tri dan Indosat tersebut dilaksanakan di Gedung Olahraga (Gor) Kecamatan Sanga Desa.

 

Pantauan wartawan media ini, terlihat puluhan peserta yang didominasi anak muda memadati lokasi acara. Mereka tampak asyik meyaksikan pertandingan MOBA 5 vs 5 di layar yang disediakan oleh panitia.

 

Salahsatu panitia pelaksana Boywan Adi Candra SPd yang dibincangi wartawan mengatakan kegiatan tersebut bertujuan untuk mengasah talenta anak muda Kecamatan Sanga Desa di bidang e-sport.

 BACA JUGA:Majukan Bumdesa, Wamendes Ajak Masyarakat Investasi Saham

"Tujuan kita yang pertama yakni mengasah bakat e-sport anak-anak muda di Kecamatan Sanga Desa. Selanjutnya juga untuk menjauhkan mereka dari penyalahgunaan narkoba, sebab dengan adanya kegiatan turnamen seperti ini waktu mereka jadi lebih produktif," katanya.

 

Ia menjelaskan, turnamen yang dilaksanakan oleh pihaknya tersebut pendaftarannya sudah dibuka sejak tanggal 17 September sampai 7 Oktober 2023 kemarin.

 

"Alhamdulillah antusiasme peserta sangat tinggi, bahkan 32 slot yang kita batasi tersebut masih kurang banyak. Untuk hadiah dari turnamen ini sendiri sebesar Rp 3.050.000," tukasnya.(ren)

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: