Ramai-Ramai Tokoh Masyarakat di Muba Antar Formulir BalonBup Apriyadi ke Perindo PDIP dan PKB

Ramai-Ramai Tokoh Masyarakat di Muba Antar Formulir BalonBup Apriyadi ke Perindo PDIP dan PKB

Ramai-Ramai Tokoh Masyarakat di Muba Antar Formulir BalonBup Apriyadi ke Perindo PDIP dan PKB--

HARIANMUBA.COM,- Ramai-Ramai Tokoh Masyarakat di Muba Antar Formulir BalonBup Apriyadi ke Perindo PDIP dan PKB.

Puluhan Tokoh Masyarakat (Tomas) di Bumi Serasan Sekate, Rabu 15 Mei 2024 siang ramai-ramai mengantarkan formulir pendaftaran Apriyadi Mahmud sebagai Bakal Calon (Balon) Bupati Muba ke beberapa partai politik (parpol). 

Hal tersebut dilakukan para Tomas di Muba sebagai bentuk dukungan dan support agar Apriyadi yang merupakan putra asli Muba dari Desa Bumi Ayu Kecamatan Lawang Wetan itu melenggang mulus menjadi nahkoda di Muba lima tahun ke depan. 

"Hari ini, kami mengembalikan formulir pendaftaran pak Apriyadi sebagai Calon Bupati Muba ke Perindo, PKB, dan PDI Perjuangan," ungkap Tomas Muba, H Zainal Hasan.

BACA JUGA:Wow! Aktifitas Bisnis Solar 'Cong' di Sumsel Makin Berani, Pasarkan Barang Dagangan Melalui Medsos

BACA JUGA:Aspal Banyak Rusak, Pengendaea Keluhkan Jembaran Desa Pandan Dulang

Ketua Pemangku Adat Kabupaten Muba itu mengaku dukungan dari Parpol-Parpol kepada Apriyadi sangat diharapkan untuk menjadi tiket awal mengantarkan Apriyadi menjadi Bupati Muba lima tahun ke depan.

"Sosok Apriyadi sebagai putra daerah Muba dan birokrat berpengalaman ini kami yakini dapat memberikan banyak perubahan untuk Muba menjadi lebih baik," ulasnya.  

Diketahui, adapun Tomas di Muba yang turut ikut serta mengembalikan formulir pendaftaran Apriyadi menjadi Calon Bupati Muba yakni diantaranya H Fauzi Asran SE, Abuhayan SH, H Saidun Hamid SH, Ansori Ahmad SH, H Yohansah Hasan SH, Umar Imron Damiri, dan H Salim.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: