Akses Jalan Mura - Muratara Terendam Banjir, Ketinggian Capai Lutut

Akses Jalan Mura - Muratara Terendam Banjir, Ketinggian Capai Lutut

Kondisi banjir --

HARIANMUBA.COM,- Akses Jalan Mura - Muratara Terendam Banjir, Ketinggian Capai Lutut.

Jalan Lintas Sumatera (Jalinsum) di Kecamatan Selangit, Kabupaten Musi Rawas, Provinsi Sumatera Selatan, terendam banjir sejak.

Air merendami jalan yang ada diwilayah ini sejak Jumat 24 Mei 2024 pukul 09.00 WIB.

Terendamnya ruas jalan ini akibat luapan air dari sungai lakitan dan Sungai Semboyan.

BACA JUGA:Dalam Sehari, Kemenkominfo Take Down 10 Ribu Konten Judi Online

BACA JUGA:Bobol Warung Tetangga, Warga Teluk Kijing 1 Kecamatan Lais Diamankan

Kondisi terjadi akibat hujan deras yang terjadi dibagian hulu sungai ini.

Informasi yang dihimpun menunjukkan curah hujan tinggi di bagian hulu sungai telah meningkatkan volume air secara signifikan.

Dampaknya, aliran air meluap hingga ke bahu jalan di Kecamatan Selangit, menyebabkan gangguan lalu lintas meski kendaraan masih bisa melintas dengan hati-hati.

Restu, seorang pengguna jalan, menyarankan agar pengendara tetap waspada.

BACA JUGA:Ini Tiga Kampus Unggulan Pelaksana Kuliah Gratis Program Pemkab Muba

BACA JUGA:Hati-Hati Modus Penipuan di WhatsApp Terbaru Tahun 2024, Makin Canggih Korban Tambah Banyak

"Mobil besar masih bisa lewat, tapi motor harus hati-hati. Ketinggian air sudah mencapai lutut orang dewasa di Jalinsum. Banjir akibat luapan sungai ini cukup mengkhawatirkan," ujarnya.

Kapolres Musi Rawas, AKBP Andi Supriadi, melalui Kapolsek STL Ulu Terawas, AKP Farizal Alamsyah, membenarkan dampak dari bencana ini.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: