PJ Walikota Palembang Resmi Berganti, Ini Sosoknya

PJ Walikota Palembang Resmi Berganti, Ini Sosoknya

PJ Walikota Palembang barh--

Pergantian ini terkesan mendadak dikarenakan Ratu Dewa mengundurkan diri karena berniat maju dalam Pilkada serentak 2024.

Ratu Dewa akan maju sebagai bakal calon Walikota  Palembang dalam pertarungan Pilwako Palebang 2024 pada 27 November mendatang.

BACA JUGA:Hadir Dengan 4G dan 5G, Inilah Bocoran Spesifikasi Oppo Reno 12F

BACA JUGA:SMP N 3 Sungai Lilin Kejar Adiwiyata Nasional, Hari Ini Dikunjungi Tim Verifikasi Lapangan

Setelah dilakukan pelantikan dan serah terima jabatan (Sertijab), Ucok Abdulrauf Damenta sah menjadi Penjabat Walikota Palembang.

Sedangkan Ratu Dewa otomatis kembali menempati jabatan definitifnya sebagai Sekretaris Daerah (Sekda)  Kota Palembang.

"Penjabat kepala daerah diberikan tugas melanjutkan tugas kepala daerah sebelumnya.

Dan memastikan agar Pilkada serentak nanti bisa berjalan sebagaimana mestinya hingga terpilih kepala daerah yang baru," ujar Agus Fatoni, Rabu 19 Juni 2024.

BACA JUGA:Sambangi RSUD Sekayu dan Puskesmas Usai Libur Idul Adha, Sekda Apriyadi Sidak Layanan Kesehatan

BACA JUGA:Siapkan Kejutan, Inilah Daftar Bacabup dan Bacawabup Diusung PDI P, Untuk Muba Lebih BAIK dan BENAR

Tak lupa Agus Fatoni mengucapkan terima kasih kepada Ratu Dewa yang telah menjadi Pj Walikota Palembang selama ini.

Menurut Agus Fatoni, dalam kepemimpinan Ratu Dewa selaku Pj Walikota  Palembang telah banyak kemajuan yang dicapai.

Selain itu juga banyak gerakan serentak yang dilakukan Pemprov, Pemko, Pemkab, BUMN, BUMD, OPD dan lain-lain.

“Selain pembangunan yang teris digalakkan, upaya peningkatan kesejahteraan yang terus dipacu, juga mengembangkan perekonomian di daerah dan juga mempertahankan zero konflik yang ada di Sumsel,” katanya.

BACA JUGA:Hindari Pembajakan, Berikut Tips Menjaga Keamanan Akun WhatsApp

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: