Nissan Serena e-Power Melantai di GIIAS Surabaya 2024, Ini Teknologi Canggihnya

Nissan Serena e-Power Melantai di GIIAS Surabaya 2024, Ini Teknologi Canggihnya

Nissan Serena e-Power Melantai di GIIAS Surabaya 2024, Ini Teknologi Canggihnya--

HARIANMUBA.COM,- Nissan Serena e-Power Melantai di GIIAS Surabaya 2024, Ini Teknologi Canggihnya.

Nissan Motor Distributor Indonesia (NMDI) kembali meluncurkan Serena e-Power.

Serena e-Power meluncur di ajang Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) Surabaya 2024.

Kegiatan ini berlangsung di Grand City Convention and Exhibition, Jawa Timur, Rabu 28 Agustus 2024.

BACA JUGA:Bunga Zainal Tertipu Investasi Bodong Rp 15 Miliar, Begini Respons Suami

BACA JUGA:Asus Zenfone 11 Ultra Hadir dengan Desain Elegan dan Spesifikasi Gahar

Mobil yang masuk di kelas multi vehicle purpose (MPV) itu menyapa warga Jawa Timur dan sekitarnya dengan sejumlah fitur mutakhir.

Selain itu, generasi terbarunya Nissan Serena itu dijual di Indonesia mulai dari Rp 645 jutaan.

Presiden Direktur NMDI Evensius Go mengatakan Nissan Serena e-POWER menghadirkan solusi mobilitas masa depan yang ramah lingkungan.

"Melalui teknologi e-Power, kami terus mendukung perkembangan ekosistem listrik di Indonesia, menawarkan inovasi yang relevan dan berkelanjutan bagi masyarakat Indonesia," ujar Evensius Go di Surabaya.

BACA JUGA:Bakal Jadi Saingan Satria, Intip Harga Motor Honda Sonic 150R

BACA JUGA:Ini Daftar 26 Pemain Timnas Indonesia yang Bakal Turun Laga Melawan Arab Saudi dan Australia

Dia menambahkan Nissan Serena e-Power menjadi model kendaraan MPV yang paling ideal saat ini dengan peningkatan kenyamanan, performa, dan tentunya ramah lingkungan.

"Mobil ini menawarkan teknologi e-Power unik yang memberikan sensasi berkendara listrik dengan kenyamanan tanpa batas dan performa optimal," tuturnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: