50 KK Terdampak Minyak PT Medco E&P Bocor, Mengalami Gangguan Pernapasan dan Kesulitan Air Bersih

50 KK Terdampak Minyak PT Medco E&P Bocor, Mengalami Gangguan Pernapasan dan Kesulitan Air Bersih

50 KK Terdampak Minyak PT Medco E&P Bocor, Mengalami Gangguan Pernapasan dan Kesulitan Air Bersih--

Warga yang tinggal di sepanjang aliran sungai tersebut terpaksa mencari alternatif air dari sumber lain, yang seringkali tidak memadai dan lebih jauh. 

“Kami sudah tidak bisa lagi memakai air sungai. Minyaknya sudah masuk ke air, bahkan kami bisa mencium bau minyak dari kejauhan. Kami hanya berharap ada Solusi. Kasian Warga, apalagi aliran air bersih yakni dari PDAM tersendat,” ungkapnya.

BACA JUGA:Cegah Terjadi Gangguan Pembangunan Tol Betung Jambi, Pemkab dan Kejaksaan Muba Gelar Rapat Koordinasi

BACA JUGA:Pipa PT Medco E&P Bocor dan Terbakar Hebat, Nyaris Hanguskan Pemukiman Warga di Sungai Keruh

Selain itu, pencemaran ini juga menambah beban ekonomi warga, yang kini harus membeli air bersih atau menempuh jarak lebih jauh untuk mendapatkan air yang lebih aman. 

“Ini lah yang menambah kesulitan hidup mereka, mengingat banyak dari mereka yang bergantung pada sumber daya alam sekitar untuk bertahan hidup. Selain air bersih, tadi malam masih ada bau menyengat, sehingga warga masih takut untuk melakukan aktifitas memasak,” kata kades.

Kades berharap, warga masih menunggu itikad baik dari PT Medco E&P, yang katanya akan memberikan kompensasi kepada warga yang terdampak.

“Ini saya mau ke lokasi, melihat situasi yang ada, pihak PT Medco E&P belum ada yang datang,” katanya.

BACA JUGA:LPPL Radio Gema Randik Muba, Menembus Batas Melalui Digitalisasi

BACA JUGA:Anggota Polres Lahat Gugur, Saat Tangkap Pengedar Narkoba, Begini Krologisnya

Camat Sungai Keruh, Dendi Suhendar mengatakan, imbas pecahnya pipa minyak milik PT Medco ini akhirnya mencemari aliran Sungai Dua. 

Maka itu pihaknya bersama masyarakat dan pihak perusahaan melokalisir tumpahan minyak.

"Saat ini sudah terbakar dan sedang dilakukan upaya pemadaman. Kami mengimbau masyarakat untuk sementara tidak menggunakan air sungai dulu untuk kebutuhan sehari-hari. Kami juga sudah membuat laporan ke DLH Muba untuk mengecek keamanan air sungai,"ungkapnya.

Terkait pencemaran tersebut pihaknya berharap PT Medco untuk segera mengatasi sungai yang tercemar dan melakukan upaya pemulihan pada lokasi yang tercemar. 

BACA JUGA:Apresiasi Tinggi untuk Pj Bupati Muba Dari Tim Evaluator Inspektorat Jenderal Kemendagri

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: