Pemkab Muba Bergerak Cepat Beri Bantuan untuk Korban Kebakaran di Jirak Jaya

Pemkab Muba Bergerak Cepat Beri Bantuan untuk Korban Kebakaran di Jirak Jaya

Pemkab Muba Bergerak Cepat Beri Bantuan untuk Korban Kebakaran di Jirak Jaya--

HARIANMUBA.DISWAY.ID,- Pemerintah Kabupaten Musi Banyuasin (Pemkab Muba) melalui Dinas Sosial bergerak cepat dalam memberikan bantuan sosial kepada keluarga korban kebakaran di Desa Jirak, Kecamatan Jirak Jaya.  

Diketahui, pada hari Senin 3 Maret 2025 sebuah rumah kayu milik Heri Hermedi yang dihuni bersama istri dan dua anaknya mengalami kebakaran sekira pukul 14.00 WIB.

Mengetahui hal itu Kepala Dinas Sosial Muba, Ardiansyah, S.E, M.M, Ph.D, CMA, melalui Bidang Linjamsos langsung turun ke lokasi untuk menyalurkan bantuan berupa sembako dan kebutuhan mendesak lainnya.  

"Alhamdulillah, ini adalah bentuk perhatian kami kepada saudara-saudara yang terdampak musibah. Kami berupaya memberikan pelayanan terbaik, terutama bagi masyarakat prasejahtera. Mohon doanya agar kami terus bisa membantu," ujar Ardiansyah, Selasa 4 Maret 2025.  

BACA JUGA:Bupati dan Wakil Bupati Muba Kunjungi Polres Muba, Semangat Kolaborasi untuk Membangun Muba Maju Lebih Cepat

BACA JUGA:Pemkab Muba Dukung Percepatan Tol Trans Sumatera

Bantuan tersebut disambut dengan rasa syukur oleh keluarga korban kebakaran.  

"Terima kasih banyak kepada Pemkab Muba, khususnya Dinas Sosial, atas kepedulian dan bantuannya. Semoga ini menjadi ladang ibadah bagi mereka yang selalu berbuat baik," ungkap Heri, korban kebakaran.  

Dengan aksi cepat tanggap ini, Pemkab Muba berharap dapat meringankan beban keluarga yang terdampak serta memberikan dukungan agar mereka bisa segera bangkit dari musibah yang terjadi.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: