Kalau mengacu pada kalender Islam Hijriah yang diterbitkan oleh Kemenag RI, perkiraan awal puasa Ramadan 2023 jatuh pada 22-23 Maret 2023.
Ini berdasarkan perhitungan hari libur nasional dan cuti bersama Hari Raya Idulfitri pada 22-23 April 2023.
BACA JUGA:Conten Creator Asal Sekayu Musi Banyuasin Ditangkap Polisi, Kasusnya Bikin Miris
Sebelumnya Lembaga astronomi Uni Emirat Arab (UEA) telah memprediksi awal Ramadan 2023 jatuh pada 23 Maret.
Ini diumumkan oleh Emirates Astronimical Society.
Ketua Dewan Direksi Society Ibrahim Al Jarwan mengatakan, Idul Fitri dan awal Syawal akan jatuh pada Jumat, 21 April 2023.
"Diperkirakan bulan suci tahun ini akan dimulai pada Kamis, 23 Maret dan akan berlangsung selama 29 hari. Idul Fitri akan jatuh pada Jumat, 21 April,” ujar Al Jarwan dikutip di The National, Kamis 5 Januari 2023.
BACA JUGA:Jika Berwisata ke Danau Ranau, Jangan Lupa Kunjungi 2 Lokasi Ini
Sebagian besar negara Islam dan Arab disebut akan memiliki Ramadhan pada hari yang sama tahun ini.
Tetapi, hari terakhir Ramadhan mungkin berbeda di beberapa negara karena di beberapa daerah akan sulit untuk mengamati Bulan.
Lebih lanjut, ia juga mengatakan masyarakat Muslim di Emirates akan berpuasa sekitar 14 jam sehari.
Pada awal Ramadhan, durasi puasa akan berlangsung selama 13 jam 30 menit, tetapi pada akhir bulan suci akan berlangsung selama hampir 14 jam 13 menit.
BACA JUGA:Satu Lagi Pasangan Pebulutangkis Asal Indonesia, Masuk Top 5 Rangking Dunia
BACA JUGA:Diknas Muba Segera Ambil Tindakan, Terkait Dugaan Pencabulan Oknum Guru Yang Juga Conten Kreator