Berhasil Diamankan Polisi, Ini Motif Pelaku Penusukan Kurir COD di Banyuasin

Senin 06-02-2023,18:23 WIB
Editor : Dodi

BANYUASIN,HARIANMUBA.COM - Masih ingat kasus penusukan kurir COD di Kabupaten Banyuasin.

Kabar terbarunya, Satreskrim Polres Banyuasin Senin 6 Febriari 2023 berhasil diamankan Satreskrim Polres Banyuasin.

Tersangka yang diamankan tersebut adalah Heru, saat diciduk petugas ia sedang berada di halaman Kantor Desa Pulau Harapan, Kecamatan Sembawa Banyuasin. 

Tersangka Heru saat ini berada di Mapolres Banyuasin untuk menjalani pemeriksaan lebih lanjut. 

BACA JUGA:Peringatan 1 Abad NU, Cucu KH Hasyim Asyari Ceramah di Kecamatan Sanga Desa

BACA JUGA:Badan Adhoc KPU PPK - Pantarlih Bakal Terima Santunan Hingga Rp 36 Juta, Bila Kecelakaan atau Meninggal

Kapolres Banyuasin AKBP Imam Syafii SIK melalui Kasat Reskrim AKP Hary Dinar SiK ketika dikonfirmasi membenarkan pelaku penusukan kurir yang membuat heboh beberapa waktu lalu telah diamankan. 

"Sudah kita amankan, dan sudah berada di Polres untuk jalani pemeriksaan. Motif sakit hati karena ucapan korban," katanya. 

Korban Akbar Makrup (22) merupakan kurir paket, Sabtu 28 Januari 2023 sekitar pukul 17.30 WIB.

Saat kejadian, korban yang bertugas kurir ini mengantarkan paket COD berupa baju kemeja flanel atas nama pelaku Heru yang beralamat di Desa Limau, Kecamatan Sembawa Kabupaten Banyuasin, sabtu pagi.

BACA JUGA:Proyek Pembangunan Dinding Penahan Air di Desa Sukarami di Perpanjang, Kontraktor Dikenakan Denda

BACA JUGA:Pj Bupati Apriyadi Boyong Keluarga di Pusat Jajanan Belum Ada Nama

Sampai di tempat, korban sudah antarkan paket senilai Rp 150 ribu itu kepada anak pelaku. Karena pelaku sedang tidak ada di rumah. 

Korban sendiri kemudian konfirmasi ke pelaku, dan akan dijanjikan pelaku akan dibayar pada pukul 17.00 WIB. 

Korban sendiri percaya, karena istri pelaku sudah sering pesan paket dan selalu dibayar baik itu via COD dan lainnya. 

Kategori :