Diduga Sopir Ngantuk, Mobil Tangki Masuk Jurang, Robohkan Tiang Listrik

Sabtu 30-09-2023,11:52 WIB
Reporter : Paidol
Editor : Dodi

HARIANMUBA.COM,- Diduga Sopir Ngantuk, Mobil Tangki Masuk Jurang, Robohkan Tiang Listrik

Kecelakaan lalu lintas terjadi di jalan lintas tengah Sekayu - Betung Sabtu 30 September 2023.

Sebuah mobil tangki dengan nopol BG 8551 BC masuk ke jurang tepat di Desa Epil Kecamatan Lais. 

Dugaan sementara kecelakaan diakibatkan karena sopir tangki ngantuk.

BACA JUGA:Sudah Ada yang Menerima Ganti Rugi, Inilah Desa Terdampak Tol Getaci di Kabupaten Garut

BACA JUGA:Cukup Check-In Harian Bisa Dapat Saldo DANA Rp 200 Ribu, Mau? Yuk Simak Caranya

Akibat kejadian tersebut bagian mobil tangki mengalami ringsek, beruntung sopir yang belum diketahui identitasnya ini kabarnya hanya lecet.

Hanya saja akibat hantaman mobil tangki salah satu tiang listrik yang ada di sekitar lokasi kejadian patah, menyebabkan terjadi pemadaman listrik.

Een Salah satu warga Epil mengatakan kejadian sekitar pukul 04.30 WIB atau waktu subuh.

"Saya tahunya pada saat pagi hari ingin membuka jualan salai yang dilakoni setiap hari. Namun, saat di lokasi supir tidak ada lagi," katanya

BACA JUGA:Dimulai 2024, Ini Wilayah Pertama Pembangunan Tol Cilacap - Jogja

BACA JUGA:Khasiat Rutin Konsumsi Buah Pepaya, Bikin Penyakit Ini Ogah Menyerang Anda

Masih katanya, dalam kejadian hanya mobil ringsek dan menabrak tiang listrik hingga terjadi pemadaman.

 "Ya, paling mobil ringsek dan terjadi padam listrik,"ujarnya

Sementara itu, Humas PLN Rayon Sekayu, Irsan, membenarkan kejadian dan petugasnya sudah ke lokasi.

Kategori :