Miliki Dynamic Island ala iPhone 14, Harga Realme Note 50 hanya Rp 1 Jutaan

Jumat 17-05-2024,10:04 WIB
Reporter : Opan
Editor : Dodi

Pada aspek hardware, Realme Note 50 ditenagai System on Chip (SoC) Unisoc T612. Chipset ini memiliki jumlah prosesor delapan inti (octa core) dengan kecepatan clock maksimal 1,8 GHz. Pada bagian sistem grafis dijalankan Mali-G57.

BACA JUGA:Pj Gubernur Agus Fatoni Apresiasi Provinsi Sumsel Jadi Juara Umum Kendaraan Hias Dekranas

BACA JUGA:Puluhan Kendaraan ODOL Terjaring Razia Polrestabes Palembang

Chip itu dipadukan dengan dua opsi RAM dan penyimpanan, yaitu RAM 4/64 GB dan 4/128 GB. Pengguna juga bisa menambahkan kapasitas penyimpanannya sampai 2 TB lewat kartu microSD.

Untuk daya tahan Realme Note 50 ditopang baterai 5.000 mAh, sudah mendukung pengisian daya berdaya 10 watt.

Pada bagian software, sistem operasi Realme Note 50 dijalankan Android 13 yang dipoles dengan antarmuka (UI) Realme T Edition.

Fitur pendukung lain yang ada di ponsel ini diantaranya, colokan audio 3,5 mm, pemindai sidik jari (fingerprint) yang sudah dibenamkan bersama tombol power serta Mini Capsule untuk menampilkan aneka notifikasi dan informasi lewat tampilan ala Dynamic Island di iPhone 14.

BACA JUGA:5 Pelajar SMP Terpaksa Ujian Nasional di Polres PALI, Ini Penyebabnya

BACA JUGA:UPT DLH Sungai Lilin Patroli Sepanjang Jalintim, Antisipasi Tempat Pembuangan Sampah Liar

Realme Note 50 hadir dalam dua opsi warna, yaitu Midnight Black dan Sky Blue. Realme Note 50 versi Indoneia hadir dalam tiga varian sekaligus. Ketiganya sama-sama bersaing di kelas harga Rp 1 jutaan. 

Berikut adalah daftar harga Realme Note 50:

- Realme Note 50 3/64GB dijual di angka Rp 1.249.000 

- Realme Note 50 varian 4/64GB dibanderol dengan harga Rp 1.349.000 

- Realme Note 50 untuk varian 4/128GB dijual dengan harga Rp 1.549.000

Kategori :