Pj Bupati Muba Minta Hentikan Aktifitas di Lokasi Kebakaran Sumur Ilegall Tanjung Dalam

Pj Bupati Muba Minta Hentikan Aktifitas di Lokasi Kebakaran Sumur Ilegall Tanjung Dalam

PJ Bupati Muba Apriyadi ketika meninjau lokasi sumur minyak terbakat di Desa Tanjung Dalam Kecamatan Keluang--

 

KELUANG, HARIANMUBA.COM - PJ Bupati Muba Apriyadi menegaskan kepada semua masyarakat menyetop semua aktifitas di sekitar lokasi kebakaran sumur minyak ilegall di Desa Tanjung Dalam Kecamatan Keluang.

"Motivasi saya hanya jangan ada korban terus menerus dan lingkungan Muba ini tidak rusak," jelas PJ Bupati Muba Apriyadi ketika meninjau ke lokasi hari ini.

Dalam peninjauan tersebut Pj Bupati Apriyadi didampingi Forkopimda Dandim 0401 Muba Letkol Arm Dede Sudrajat SH dan Kapolres Muba AKBP Siswandi SH Sik MH.

Selain itu ada juga Kasi Intel Kejari Muba Rizky Ramadani, dan Kasi Pidum Kejari Muba Armen.

BACA JUGA:Ratusan Peserta Menunggu Hasil Tes Tulis Panwascam

BACA JUGA:Pramuka Sanga Desa, Sukses Ikuti Jota-Joti

Forkopimda Muba ini menginventarisir lokasi dan menegaskan kepada masyarakat setempat untuk menyetop semua aktifitas di sekitar lokasi semburan api.

Diketahui, semburan api di lokasi aktifitas ilegal drilling di Desa Tanjung Dalam Kecamatan Keluang tersebut terjadi sejak Sabtu 15 Oktober lalu.

Dari total 12 titik semburan api kini tinggal 6 titik semburan api yang belum padam. 

Akibat dari kejadian tersebut menyebabkan satu korban luka bakar dan telah mendapatkan perawatan di RSUD Sekayu. 

BACA JUGA:Usai Meninjau Perbaikan Jalan Di Muba , Pj Bupati Apriyadi Mampir Mengecek Batching Plant Milik Warga

BACA JUGA:Pilkades di Lais Berjalan Sukses, Kades Incumbent Purwosari Kembali Terpilih

"Meski ini bukan kewenangan kita, tetapi Pemerintah tetap harus hadir memastikan kondisi wilayah dan masyarakatnya," jelas PJ Bupati

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: