Dua Jari Tangan Wabup di Provinsi Bengkulu ini Luka Parah, Akibat Petasan Meledak Ditangan

Dua Jari Tangan Wabup di Provinsi Bengkulu ini Luka Parah, Akibat Petasan Meledak Ditangan

Petasan Meledak di Tangan Wabup, Jarinya Lepas Dua.--(dokumen/radarkaur.co.id)--

KAUR,HARIANMUBA.COM - Dua jari tangan Wakil Bupati di Provinsi Bengkulu ini luka parah, setelah petasan meledak ditangan nya.

Wakil bupati yang mengalami musibah ini adalah Wabup Kabupaten Kaur Herlian Muchrim, ST.

Peristiwa ini terjadi semalam ketika menjelang pergantian tahun.

Wabup Herlian Muchrim sempat dilarikan ke RSUD Cahaya Bathin untuk mendapatkan perawatan medis. 

BACA JUGA:Kabar Pemerintah Perketat Ekspor Minyak Sawit, Petani Sawit di Musi Banyuasin Khawatir Harga TBS Anjlok

BACA JUGA:Kisah Usang Rimau, Nenek Moyangnya Warga Meranjat Ogan Ilir

Namun informasi terbaru Wabup dirujuk ke Rumah Sakit di Kota Bengkulu untuk mendapatkan pengobatan.

Dikutip dari radarkaur.co.id, kejadian berawal ketika menjelang detik pergantian tahun Wabup bersama bersama Bupati H Lismidianto, SH, MH, berdiri bersama.

Saat itu juga ada Sekda Kaur serta seluruh unsur Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (FKPD).

Mereka berbaris di bagian depan gedung kuliner.

BACA JUGA:Di Tahun 2022 Polres Lubuklinggau Berhasil Mengungkap Dua Kasus Pembunuhan

BACA JUGA:Cuaca Membaik, Aktifitas Penyeberangan Merak-Bakauheni Berjalan Lancar

Kemudian bersama-sama menyalakan petasan berukuran cukup besar. 

Tanpa diduga petasan yang dipegang Wabup dengan menggunakan tangan kiri meledak.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: