Pastikan Momen Pergantian Tahun Aman, Fokopimcam Sungai Lilin Gelar Patroli
Patroli gabungan yang dilakukan forkopimcam Sungai Lilin dimalam pergantian tahun--
SUNGAI LILIN,HARIANMUBA.COM,- Forkopimcam Sungai Lilin semalam berkeliling desa diwilayah Sungai Lilin untuk memastikan langsung momen pergantian tahun aman.
Kegiatan ini dipimpim langsung Camat Sungai Lilin Agus Kurniawan Saputra Sip Msi, Kapolsek Iptu Andi Firdaus SH dan juga Koramil.
Forkopimcam ini melakukan patroli di beberapa titik yang dianggap rawan khususnya disepanjang ruas jalan lintas timur Palembang - Jambi.
"Semalam kami bersama dengan forkopincam berkeliling untuk patroli mencegah hal tidak diinginkan pada malam pergantian tahun," jelas Camat Sungai Lilin Agus Kurniawan Saputra Sip Msi.
BACA JUGA:Ribuan Jemaah Hadiri Tabligh Akbar KH Anwar Zahid di Mulyo Rejo Musi Banyuasin
BACA JUGA:Liburan Tahun Baru, Ribuan Masyarakat Padati Tempat Wisata di Sungai Lilin Muba
Camat pun bersyukur tidak ada gangguan pada saat momen pergantian tahun diwilayah Kecamatan Sungai Lilin.
"Alhamdulillah momen peringatan pergantian tahun di Kecamatan Sungai Lilin berjalan aman, terima kasih kepada seluruh masyarakat Sungai Lilin," jelasnya.
Kapolsek Sungai Lilin Iptu Andi Firdaus SH mengungkapkan patroli yang dilakukan ini untuk mencegah terjadinya hal yang dapat menganggu kamtibmas.
"Kita bersyukur malam pergantian tahun di Kecamatan Sungai Lilin berjalan aman, tidak ada hal yang dapat menganggu kamtibmas," jelasnya.
BACA JUGA:Ini Perkembangan Terbaru Pembangunan Tol Betung - Jambi
BACA JUGA:Wow, Di Kota Sekayu Saat Ini ada Air Terjun, Ini Penampakannya
Kapolsek mengungkapkan anggotanya tidak hanya patroli disepanjang jalintim saja namun juga masuk hingga ke desa-desa.
"Anggota kita juga menyebar hingga ke desa-desa yang ada di Kecamatan Sungai Lilin, kami ucapkan terima kasih kepada semua pihak yang sudah menjaga momen malam pergantian tahun sehingga aman tidak ada hal yang menganggu kamtibmas," tutupnya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: