Ada Pantai Bongen, Suku Anak Dalam dan Senjang. Ini 7 Hal Menarik Musi Banyuasin

Ada Pantai Bongen, Suku Anak Dalam dan Senjang. Ini 7 Hal Menarik Musi Banyuasin

Mandi bongen. --

HARIANMUBA.COM,- Kabupaten Musi Banyuasin adalah salah satu kabupaten di Provinsi Sumatra Selatan. 

Kabupaten dengan ibukota Sekayu ini berbatasan lansung dengan Provinsi Jambi, Kabupaten PALI dan Musi Rawas. 

Luas wilayah Kabupaten Musi Banyuasin sebesar 11.832,99 kilometer persegi. Dengan jumlah penduduk pada tahun 2020 sebanyak 622.206 jiwa, terdiri dari 320.561 jiwa merupakan penduduk laki-laki dan 301.645 jiwa penduduk perempuan.

Banyak hal yang menarik dari Kabupaten yang memiliki 15 Kecamatan ini.

BACA JUGA:Ini Daerah Sepi Peminat PPPK, Salah Satunya Kanwil Kemenag Provinsi Jambi

BACA JUGA:Buruan Daftar, Terakhir 6 Januari Besok, Beberapa Kanwil Kemenag Sepi Peminat PPPK 2023. Ini Daerahnya, Salah

Dilansir dari berbagai sumber   berikut 10 hal yang menarik  di  bumi serasan sekate ini. 

1. Sekayu Kota Olahraga.

Sekayu dikenal juga sebagai kota olahraga, karena dikota Sekayu banyak dibangun sarana dan prasarana olahraga, mulai kolam renang,  stabel berkuda,  sirkuit dan banyak lagi lainya. Dijaman Bupati H Alex Noerdin,  Kabupaten Muba pernah menjadi tuan rumah PON.


--

2.Bongen

Pantai Bongen merupakan sebutan untuk Sungai Musi ketika musim kemarau tiba. Pantai ini tidak seperti bibir laut pada umumnya.  Penyebutan kata pantai untuk Sungai Musi karena sungai ini mengalami pengeringan dan akan menimbulkan hamparan pasir yang mirip dengan pantai.

Fenomena pengeringan Sungai Musi atau yang dikenal dengan penyebutan Pantai Bongen hanya terjadi sekali dalam setahun dan biasanya terjadi saat musim kemarau.  Karena itu, Kabupaten Musi Banyuasin memiliki sebuah tradisi unik, oleh warga sekitar dinamai Festival Bongen. Tradisi tahunan ini merupakan kegiatan untuk menikmati susana petang di pinggiran sungai.

BACA JUGA:3 Pelaku Pemerkosa Siswa SMA di Sumsel Hanya di Vonis 7 Bulan Penjara, Hotman Paris Sentil Mahkamah Agung

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: