Ingat! Camera Tilang Elektronik di Depan Polsek Sungai Lilin Mulai Berfungsi

Ingat! Camera Tilang Elektronik di Depan Polsek Sungai Lilin Mulai Berfungsi

Perangkat tilang elektronik di jalintim--

HARIANMUBA.COM,- Pengendara yang melintas di Jalintim Palembang Jambi harap di Ingat.

Kamera tilang elektronik atau ETLE yang ada di depan Mapolsek Sungai Lilin saat ini sudah mulai berfungsi.

Kamera tilang elektronik tersebut dipasang mengarah ke jalur dari arah Jambi menuju ke Palembang.

Dengan sudah mulai berfungsinya kamera tilang elektronik diharapkan para pengendara untuk lebih tertib lagi dalam berkendara.

BACA JUGA:Kuat Ma’ruf Dituntut Delapan Tahun Penjara, Hal Ini yang Memberatkan

BACA JUGA:Beginilah Modus 2 Pelaku Menggondol 46 iPhone di PIM Mall, Pelaku Ternyata Resedivis

"Saya melihat tadi sudah mulai berfungsi, lampu nya sudah nyala," jelas Sekcam Sungai Lilin Affendi Darojat SH MH.

Afendi pun mengajak masyarakat agar lebih tertib lagi dalam berkendara.

"Mudah-mudahan masyarakat sudah terbiasa berkendara secara tertib sehingga tidak lagi terkejut dengan berfungsinya ETLE," jelasnya.

Kasatlantas Polres Musi Banyuasin AKP Riky Mozam membenarkan ETLE yang ada di Jalintim Palembang - Jambi ini sudah mulai berfungsi.

BACA JUGA:Tenaga Kerja Kontrak Ikuti Sosialisasi Digelar BBJS Ketenagakerjaan

BACA JUGA:Anggota BPD di Kabupaten Bangka Barat Diamankan Polisi, Ini Bisnisnya

"Memang benar saat ini ETLE nya sudah mulai hidup," jelas Kasatlantas melalui pesan singkat.

Beberapa waktu lalu tepatnya 14 Desember 2022 Kasatlantas Polres Muba memimpin langsung kegiatan sosialisasi ETLE dikantor Kecamatan Sungai Lilin.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: