Akses Jalan Ini Mengalami Kerusakan Parah, Padahal Menghubungkan 2 Kecamatan

Akses Jalan  Ini Mengalami Kerusakan Parah, Padahal Menghubungkan 2 Kecamatan

RUSAK, Akses Jalan Penghubung dua desa alami rusak parah di Kecamatan Keluang (Foto Boim)--

KELUANG, HARIANMUBA.COM,- Warga yang tinggal di SP6 Desa Mekar Sari Kecamatan Keluang merasa kesulitan untuk keluar masuk desa dan kecamatan. Pasalnya akses dua desa dan penghubung Kecamatan Keluang dan Batanghari Leko mengalami kerusakan parah.

“Iya pak jalan ini rusak sudah sejak dua minggu lalu, mungkin karena itensitas curah hujan yang terlalu tinggi, sehingga membuat badan aspal terkelupas,” kata Romli (45) warga Kecamatan Sekayu yang sering kali melintas di Kawasan tersebut

Selain oleh karena disebabkan itensitas curah hujan yang cukup tinggi, akses jalan ini juga sering dilintasi kendaraan yang bertonase, seperti angkutan sawit.

“Ini jalan kabupaten, kami berharap pihak terkait dapat segera melakukan perbaikan, sehingga kerusakan badan jalan tidak bertambah parah,” ungkapnya .

BACA JUGA:Tol Palembang Betung Ditargetkan Juni 2023 Beroperasi, Gubernur Sumsel Yakin Jadi Solusi Urai Kemacetan

Senada dikatakan, Dinda (34), dirinya merasa bingung, pada saat ingin menuju ke Kota Sekayu, dari Bukit Selabu Kecamatan Batanghari Leko yang biasanya melintas di Desa Mekar Sari, 

“tapi oleh karena akses jalan rusak terpaksa melintas di Desa Saud Kecamatan BHL,” katanya 

Plt Kepala Dinas PU PR Musi Banyuasin, Mirwan Susanto, saat dikonfirmasi, ia menuturkan segera melakukan pengecekan ke lapangan. “Dan mungkin dilakukan dengan penanganan darurat dahulu untuk sementara ini,” lkatanya (boi)

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: