Musrenbang Kecamatan Sanga Desa, Camat Ajak Seluruh Pihak Terlibat Dalam Pembangunan

Musrenbang Kecamatan Sanga Desa, Camat Ajak Seluruh Pihak Terlibat Dalam Pembangunan

Suasana Musrenbang kecamatan sanga desa --Istimewa

BACA JUGA:Ulah 2 Remaja di Sekayu, Tak Gunakan Helm, Malah Acungkan Jari Tengah Ke ETLE, Ini Langkah Satlantas Muba

BACA JUGA:Target Muba Miliki Batas Desa Akurat

"Kami berharap agar di tahun 2024 ada perbaikan Kantor Kelurahan Ngulak, serta penambahan mobiler kantor seperti Komputer atau Laptop. Agar pelayanan masyarakat di Kelurahan Ngulak bisa berjalan dengan lebih baik lagi," usul Lurah Kelurahan Ngulak Zulham SIP.

 

Ditempat yang sama Kepala Desa Macang Sakti Arifai mengusulkan pembangunan jalan dalam Desa Macang Sakti, yang menurutnya hingga kini belum tersentuh pembangunan.

 

"Usulan kami agar jalan dalam Desa Macang Sakti bisa dibangun dan di cor beton. Sebab jalan itu merupakan salahsatu perlintasan masyarakat untuk menuju ke Kabupaten dan Kecamatan Tetangga," tuturnya.

 

Hadir dalam kegiatan Musrenbang tersebut antara lain perwakilan OPD mulai dari Dinas PUPR, Dinas Perkim, Dispopar, Dinas Kesehatan, dan Dinas Perkebunan, Dinas TPHP, serta Disdikbud. Turut hadir pula perwakilan Polsek Sanga Desa, dan Danramil 401-02/Babat Toman.(ren)

BACA JUGA:Muba Siap Sukseskan Pilkada 2024

BACA JUGA:Bupati Banyuasin Bagikan 556 Sertifikat PTSL

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: