Pemdes Mekar Jadi Tebar Bibit Ikan di Telaga Sena, Calon Lokasi Wisata Baru di Sungai Lilin

Pemdes Mekar Jadi Tebar Bibit Ikan di Telaga Sena, Calon Lokasi Wisata Baru di Sungai Lilin

Penebaran bibit--

HARIANMUBA.COM,- Pemdes Mekar Jadi Tebar Bibit Ikan di Telaga Sena, Calon Lokasi Wisata Baru di Sungai Lilin.

Rencana pemerintah desa memanfaatkan lahan eks tambang untuk menjadi tempat wisata tampaknya semakin lebar untuk diwujudkan.

Berbagai persiapan pun terus dilakukan dilokasi yang diberi nama Telaga Sena ini.

Senin 16 Oktober 2023 pemerintah desa setempat melakukan penebaran bibit ikan nila dan juga ikan mas ditelaga tersebut.

BACA JUGA:Inilah Desa Terdampak Pembangunan Tol Jambi - Rengat, Ditargetkan Mulai Beroperasi 2025

BACA JUGA:96 Tim Ikuti Turnamen Bola Voli Karang Taruna Sanga Desa Cup 2023, Hadiah Total Puluhan Juta Rupiah

Kegiatan ini dilakukan langsung oleh Kades Mekar Jadi Suparmin, dihadiri oleh BPD, LPM dan juga tokoh masyarakat.

Hadir juga perwakilan dari PT IPBE yakni Asisten Usman.

"Hari ini kami melakukan penebaran binih ikan di telaga sena," jelas Kades Mekar Jadi Suparmin.

Dijelaskan Kades penebaran bibit ini sebagai upaya persiapan untuk menjadikan tempat tersebut sebagai lokasi wisata.

BACA JUGA:Pipa PDAM di Desa Epil Bocor, Air Terbuang Percuma

BACA JUGA:Lampu Penerangan Jembatan Teluk II Padam, Pengendara Berharap Ada Perbaikan

"Alhamdulillah berbagai persiapan terus kami lakukan untuk memanfaatkan lahan eks tambang menjadi lokasi wisata," tutupnya.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: