Wapres RI KH Ma'ruf Amin, Akui Keberhasilan Apriyadi Turunkan Kemiskinan Ekstrem

Wapres RI KH Ma'ruf Amin, Akui Keberhasilan Apriyadi Turunkan Kemiskinan Ekstrem

Wakil Presiden RI KH Ma'ruf Amin menyerahkan Insentif Fiskal Kategori Kinerja Penghapusan Kemiskinan Ekstrem kepada Pemkab Muba--

HARIANMUBA.COM,- Wapres RI KH Ma'ruf Amin, Akui Keberhasilan Apriyadi Turunkan Kemiskinan Ekstrem.

Empat kategori insentif fiskal daerah berhasil diborong Pemerintah Kabupaten Musi Banyuasin (Muba) dan salah satunya kategori Kinerja Penghapusan Kemiskinan Ekstrem. 

Hal ini diketahui saat Rapat Koordinasi Nasional dan Penyerahan Insentif Fiskal Kategori Kinerja Penghapusan Kemiskinan Ekstrem Tahun Berjalan 2023, Kamis (9/11/2023) di Istana Wakil Presiden RI di Jakarta. 

Penyerahan Insentif Fiskal Kategori Kinerja Penghapusan Kemiskinan Ekstrem tersebut langsung diberikan Wakil Presiden RI KH Ma'ruf Amin kepada Pj Bupati Muba Apriyadi Mahmud.

BACA JUGA:Handphone Poco C65 Resmi Diluncurkan, Apa Saja Perubahan Dibandingkan Pendahulunya?

BACA JUGA:Polres Muba Gelar Bhakti Sosial dan Kesehatan di Ponpes Al- Hidayat Al-Qur'Anniyyah Walisongo

Turut didampingi Plt Kepala Bappeda Muba Sunaryo SSTP MM, Kepala Dinas Sosial Ardiansyah SE MM, dan Plt Kabag Prokopim Agung Perdana SSTP MSi. 

"Saya apresiasi dan akui kerja keras Kepala Daerah dalam upaya menghapus kemiskinan ekstrem di daerah masing-masing lewat program program yang telah dijalankan," ungkap Wakil Presiden RI, KH Ma'ruf Amin. 

Menurutnya, konsistensi penajaman program dan keberpihakan anggaran untuk menghapus kemiskinan ekstrem harus terus dimaksimalkan. 

"Pastikan tepat sasaran, dan bermanfaat besar untuk sasaran warga miskin ekstrem," ucapnya. 

BACA JUGA:Kasus Cacar Monyet Bertambah, DPR Minta Kemenkes Perlu Tracking dan Perluasan Vaksin

BACA JUGA:Tol Pekanbaru-Dumai Paling Banyak Dilintasi Kendaraan Setiap Harinya, Berikut Jumlahnya

Lanjutnya, sebagai apresiasi tentu daerah yang telah maksimal dalam bekerja untuk berupaya menurunkan serta menghapus kemiskinan ekstrem di wilayah masing-masing diberikan insentif fiskal. 

"Semoga reward yang diberikan ini akan menjadi penyemangat untuk bekerja maksimal menghapus kemiskinan ekstrem di daerah-nya masing-masing," tuturnya. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: