Warga Sukamaju Babat Supat Amankan Pria Warga OI, Diduga Hendak Bobol Rumah

Warga Sukamaju Babat Supat Amankan Pria Warga OI, Diduga Hendak Bobol Rumah

Warga Sukamaju saat mengamankan pria yang diduga hendak melakukan pencurian--

HARIANMUBA.COM,- Warga Sukamaju Babat Supat Amankan Pria Warga OI, Diduga Hendak Bobol Rumah.

Rabu 14 November 2023 sekira pukul 23.30 wib suasana di desa Suka Maju Kecamatan Babat Supat mendadak ramai.

Itu karena warga disana mengamankab seorang pria bernama Johan (27).

Warga asal pemulutan Ogan Ilir tertangkap oleh massa saat membobol dan masuk rumah korban Sutrisno (76) diduga hendak melakukan pencurian.

BACA JUGA:Muba Fun Run Berlangsung dengan Meriah, Bertabur Door Prize dan Hadiah Jutaan Rupiah

BACA JUGA:Kementrian PUPR Percepat Pengerjaan Perbaikan Jalan Muara Padang - Muara Sugihan Banyuasin

Personil Polsek Babat Supat bergerak cepat mengamankan terduga pelaku dan dibawa ke Polsek Babat Supat.

Kapolres Muba AKBP Imam Safii Sik. Msi. melalui Kapolsek Babat Supat Iptu Marlin Eva Alif SH saat dikonfirmasi membenarkan kabar tersebut.

"Ada seseorang kepergok warga saat berada didalam rumah korban yang masuk dengan cara memanjat dinding dirumah tersebut," jelasnya.

Jangan sampai amuk massa berlanjut, Kapolsek mengungkapkan pihaknya setelah menerima laporan tersebut langsung menuju ke TKP.

BACA JUGA:Pembangunan Tol Padang Sicincin Mencapai 41 Persen, Ditargetkan Dibuka Fungsional Saat Lebaran 2024

BACA JUGA:Lebih dari Sekadar Bumbu Masakan, Ternyata Ini Manfaat Bawang Bombai Buat Kesehatan

"Jarak dari Polsek ditempuh dengan perjalanan lebih kurang 1 jam, sehingga kami sampai pada hari Kamis (15/11/2023) sekira pukul 01.00 WIB," jelasnya.

"Kami mendapati terduga pelaku sudah dalam keadaan terikat serta ada beberapa luka memar ditubuhnya, yang selanjutnya kami bawa ke Puskemas Tanjung Kerang untuk perawatan dan pengobatan," jelasnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: