3 Anggota Polres Muratara Alami Luka Tusuk, Saat Grebek bandar judi di Pasar Malam

3 Anggota Polres Muratara Alami Luka Tusuk, Saat Grebek bandar judi di Pasar Malam

Wakapolda Sumsel Brigjen Pol M Zulkarnain SIK ke Muratara usai kejadian tiga anggota Satreskrim mengalami luka tusuk oleh bandar judi--

Wakapolda Sumsel juga mengecek langsung kondisi tiga anggota Polres Muratara yang mengalami luka tusuk saat menjalankan tugas mereka.

Dia mengungkapkan, Polda Sumsel untuk menurunkan audit internal guna menginvestigasi lebih lanjut peristiwa yang terjadi.

BACA JUGA:Diduga 'Garap' Anak Bawah Umur, Warga Kecamatan Jirak Jaya Ini Diamankan Polisi

BACA JUGA:Bintang Tamu Gebyar Musik Pemilu Damai 2024 Hadir di Talk Show Radio Gema Randik 97 FM Sekayu

"Kita datang ke sini mengecek kondisi anggota 3 orang jadi korban saat penangkapan. Saat penangkapan tersangka melakukan perlawanan," tambah dia.

"Kami tetap akan turunkan audit internal, untuk mengecek apakah peristiwa yang sudah terjadi ini akan kami ungkap," sambungnya lagi.

Mantan Kapolres OKI ini juga mengimbau masyarakat agar tidak berspekulasi dan bersabar menunggu hasil audit dan pemeriksaan internal yang akan disampaikan oleh Polda Sumsel.

Dia menekankan bahwa kondisi anggota yang terluka sudah stabil, namun menyampaikan duka cita atas kematian pelaku yang tidak selamat.

BACA JUGA:Terbaru! Harga BBM Turun Mulai 1 Desember 2023, Berikut Daftar Harganya

BACA JUGA:Ruangan Minimalis Agar Terlihat Luas, Berikut Langkah yang Bisa Dilakukan

"Nanti akan kami sampaikan hasilnya, kondisi anggota sudah stabil, kami turut berduka cita karena pelaku tidak selamat. Walaupun Dia tertembak di kaki, mungkin saluran darah yang kena jadi kehabisan darah. Karena kami berniat untuk melumpuhkan tersangka," tutupnya.(zul)

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: