Gebyar Pajak Muba 2024, Sukses Dongkrak Pendapatan Daerah

Gebyar Pajak Muba 2024, Sukses Dongkrak Pendapatan Daerah

Gebyar Pajak --

HARIANMUBA.COM, - Gebyar Pajak Muba 2024, Sukses Dongkrak Pendapatan Daerah.

Pemerintah Kabupaten Musi Banyuasin (Muba) melalui Badan Pengelolaan Pajak dan Retribusi Daerah (BPPRD) menyelenggarakan Gebyar Pajak Daerah 2024. 

Acara ini berlangsung meriah di Lapangan Bola Kaki Desa Tegal Mulyo Kecamatan Keluang, diikuti oleh ribuan wajib pajak dari berbagai sektor.

Gebyar Pajak 2024 merupakan wujud apresiasi Pemkab Muba kepada para wajib pajak yang telah taat dan patuh dalam memenuhi kewajibannya. Berbagai kegiatan menarik diadakan, seperti pentas seni, door prize, dan pelayanan pajak gratis.

BACA JUGA:Mencari Mobil Mini Bekas di Kisaran Harga Rp 30 Jutaan, Berikut 3 Mobil Unggulannya

BACA JUGA:Akhirnya Bisa Tenang, Pemerintah Pastikan Tarif Listrik Tidak Naik Hingga Juni 2024

Gebyar Pajak 2024 terbukti efektif dalam meningkatkan pendapatan daerah. 

Pj Bupati Muba, Apriyadi MSi, mengapresiasi antusiasme masyarakat dalam mengikuti Gebyar Pajak 2024. Menurutnya, acara ini menjadi bukti nyata kesadaran masyarakat Muba dalam membayar pajak.


Gebyar Pajak --

"Pajak yang dibayarkan masyarakat akan digunakan untuk membiayai berbagai program pembangunan di Muba, seperti pendidikan, kesehatan, infrastruktur, dan lain sebagainya," ujar Apriyadi

Kepala BPPRD Muba, Haryadi SE MSi, menegaskan komitmennya untuk terus meningkatkan pelayanan pajak kepada masyarakat. 

BACA JUGA:Sering Pusing Ketika Bangun Tidur, Berikut 5 Cara untuk Menghilangkannya

BACA JUGA:Sejumlah Daerah Masih Berpotensi Hujan, Inilah Prakiraan Cuaca Sumsel Hari ini

Ia menghimbau kepada seluruh wajib pajak untuk selalu taat dan patuh dalam membayar pajak.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: