Gelar Pertemuan dengan Perwakilan PT SIAP, Pemdes Srigunung Singgung Terkait Rekrutmen Karyawan

Gelar Pertemuan dengan Perwakilan PT SIAP, Pemdes Srigunung Singgung Terkait Rekrutmen Karyawan

Pertemuan Pemdes Srigunung dan perwakilan PT SIAP--

HARIANMUBA.COM,- Gelar Pertemuan dengan Perwakilan PT SIAP, Pemdes Srigunung Singgung Terkait Rekrutmen Karyawan.

Pemerintah Desa Srigunung Kecamatan Sungai Lilin hari ini Rabu 22 Mei 2024 menggelar pertemuan dengan manajemen PT Sri gunung Inti Agro Persada (SIAP).

Pertemuan berlangsung di kantor Desa Srigunung Kecamatan Sungai Lilin.

Dalam pertemuan tersebut membahas berbagai permasalahan terkait persiapan perusahaan yang bergerak di pabrik olahan kelapa sawit ini.

BACA JUGA:Pj Bupati Sandi Fahlepi Komitmen Lanjutkan Pembangunan Markas Kompi Brimob di Muba

BACA JUGA:Bus Rombongan SMP Mengalami Kecelakaan, Dua Penumpang Meninggal Dunia, Berikut Data Lengkap Korban

"Hari ini kami menggelar pertemuan dengan perwakilan PT SIAP," jelas Kades Srigunung Iwan Harianto.

Dijelaskan Kades dalam pertemuan tersebut pihak nya meminta agar perusahaan ini dalam melakukan perekrutan mengutamakan warga lokal.

"Kami sangat berharap agar pihak perusahaan menduhulukan warga lokal dalam hal perekrutan karyawan," jelasnya.

Disamping itu, Kades juga meminta kepada pihak perusahaan juga melibatkan BUMDes Srigunung terkait DO sawit nantinya.

BACA JUGA:Mengintip Kekuatan Irak dan Filipina, Dua Lawan Timnas di Kualifikasi Piala Dunia 2026

BACA JUGA:Deretan Kota Paling Gelap di Planet Bumi, Jarang Tersinari Matahari Sepanjang Tahun

"Terkait DO ini khusus buah sawit mandiri yang berasal dari luar kebun plasma, sehingga masyarakat kami yang memiliki kebun sawit juga terbantu," jelasnya.

Iwan menjelaskan apa yang menjadi usulan ini mendapat tanggapan positif dari perwakilan perusahaan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: