Jelang Lebaran Idul Adha, Petani Karet di Muba Lesu, Harga Jual Tak Kunjung Naik

Jelang Lebaran Idul Adha, Petani Karet di Muba Lesu, Harga Jual Tak Kunjung Naik

Aktifitas jual beli karet di Sanga Desa--

HARIANMUBA.COM,- Jelang Lebaran Idul Adha, Petani Karet di Lesu, Harga Jual Tak Kunjung Naik.

Meskipun sudah hampir menjelang Hari Raya Idul Adha 1445 Hijriyah,  rupanya belum ada tanda-tanda akan kenaikan harga komoditas karet.

Hal ini pun membuat petani karet melesu, seperti yang terjadi diwilayah Kecamatan Sanga Desa.

Dari pantauan watawan koran ini pada beberapa pengepul di Kecamatan Sanga Desa Jumat 14 Juni 2024 saat ini harga karet masih bertahan di angka Rp 6.500 per kilogram. 

BACA JUGA:Diduga Lakukan Penganiayaan, Warga Balai Agung Diamankan Polsek Sekayu, Ini Kronologisnya

BACA JUGA:Jelang Keberangkatan ke Amerika, Skuad Kopi Good Day DBL Indonesia All-Star 2024 Uji Coba dengan Timnas U18

Harga ini diketahui sudah bertahan sejak akhir Maret 2024 lalu.

Mus salah satu pengepul karet mengungkapkan saat ini karet masih harga yang lama itulah yakni Rp 6.500 per kilogramnya. 

Ia menjelaskan harga ini masih belum berubah karena di pabrik sendiri belum ada perubahan harga.

"Untuk di pabrik untuk harga Kali Kadar karet sekarang masih diangka Rp 9.300 per kilogram,” ungkap Mus.

BACA JUGA:Podcast Bareng Radio Gema Randik, Hj Triana Sandi Ungkap Sosok Menjadi Istri Seorang Pj Bupati Muba

BACA JUGA:Berikut Tips Menyediakan Dana Pendidikan Anak

Menurutnya harga tersebut juga hampir merata di pabrik-pabrik pengolahan karet yang ada di wilayah sumatera selatan ini.

“Saya sering menjual karet-karet hasil dari kecamatan Sanga Desa ini ke pabrik pengolahan karet di Palembang dan harga Rp 9.300 itulah yang tertinggi," jelasnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: