Mobil Inova Ditabrak KA Babaranjang, Begini Kondisi Penumpangnya

Mobil Inova Ditabrak KA Babaranjang, Begini Kondisi Penumpangnya

Kondisi mobil inova yang ditabrak ka Babaranjang--

HARIANMUBA.COM,- Mobil Inova Ditabrak KA Babaranjang, Begini Kondisi Penumpangnya.

Peristiwa tertabraknya mobil oleh kereta api kembali terjadi di Provinsi Sumatera Selatan.

Kali ini terjadi di pintu perlintasan kereta api di Kelurahan Air Gading, Baturaja Barat, Kabupaten Ogan Komering Ulu (OKU).

Sebuah mobil jenis Toyota Innova bernomor polisi BG 1290 FT ditabrak KA Babaranjang.

BACA JUGA:Pj Bupati Muba Pimpin Rakor Persiapan Evaluasi Kinerja Triwulan I

BACA JUGA:Ingin Agar Lansia agar Tetap Aktif dan Bahagia, Berikut Aktifitas yang Bisa Dilakukan

Peristiwa ini terjadi pada Selasa 2 Juli 2024 sekitar pukul 12.30 WIB. 

Kejadian ini berlangsung ketika mobil tersebut tiba-tiba mengalami mati mesin ketika hendak melintas di jalur rel.

Mobil yang dikemudikan Budi Dwipranta Haryadi (46) dari Taman Sari, Sukaraya, Baturaja, membawa tujuh penumpang termasuk dirinya sendiri. 

Beruntungnya, sebagian besar penumpang berhasil keluar dari mobil sebelum tabrakan terjadi. 

BACA JUGA:Kejari Muba Bidik 2 Dugaan Kasus Korupsi di Muba, Berikut Kasusnya

BACA JUGA:Pj Bupati Sandi Fahlepi Bangga Pemilihan Duta Kesetiakawanan Sosial Muba Pertama di Indonesia

Namun, satu penumpang perempuan bernama Diah, yang duduk di kursi belakang, tidak sempat menyelamatkan diri dan mengalami luka serius di bagian kepala.

Kasat Lantas Polres OKU, AKP Fausiah Tamal, menjelaskan bahwa mobil itu terseret sekitar 5 meter oleh KA yang melintas. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: