Ada Petugas Damkar Tumbang Saat Bertugas, Ini Kata Sekda Banyuasin

Ada Petugas Damkar Tumbang Saat Bertugas, Ini Kata Sekda Banyuasin

Ada Petugas Damkar Tumbang Saat Bertugas, Ini Kata Sekda Banyuasin--

HARIANMUBA.COM,- Ada Petugas Damkar Tumbang Saat Bertugas, Ini Kata Sekda Banyuasin.

Sekretaris Daerah (Sekda) BANYUASIN Erwin Ibrahim berjanji akan melakukan evaluasi Organisasi Perangkat Daerah Satpol PP dan Damkar Kabupaten. 

Evaluasi itu akan dilakukan terkait adanya kejadian Desmario Firdaus salah orang petugas pemadam kebakaran tumbang hingga harus dilarikan ke Rumah Sakit Umum Daerah Banyuasin Jumat dini hari.

Usai Desmario bertugas memadamkan kobaran api yang cukup besar rumah dan toko milik Yudi di Kelurahan Sterio Kecamatan Banyuasin III Banyuasin.

BACA JUGA:Dua Korban Tenggelam di Desa Penggage Sudah Ditemukan, Begini Kondisinya

BACA JUGA:Satu Korban Tenggelam di Desa Penggage Berhasil Ditemukan, Satu Lagi Dalam Pencarian

Peristiwa ini terjadi Kamis 29 Agustus 2024 malam, karena memadamkan api tidak menggunakan alat yang memadai. 

"Kita akan evaluasi untuk perbaikan ke depannya," kata Erwin Ibrahim Sekda Banyuasin. 

Untuk anggota pemadam kebakaran uang mendapatkan perawatan di rumah sakit.

Erwin menegaskan telah menginstruksikan kepada kepala satuan Pol PP dan Damkar Banyuasin untuk memberikan pendampingan dengan fasilitasi pengobatan.

BACA JUGA:Redmi Note 10 Pro Max Tetap Begitu Istimewa, Ini Alasannya

BACA JUGA:Realme Narzo 50 Pro 5G, Spek Dewa, Harga di Bawah Rp3 Juta

"Telah kita instruksikan untuk mendampingi dan memfasilitasi pengobatan," tukasnya.

Pemkab Banyuasin sendiri mengapresiasi dan berterima kasih banyak atas kinerja petugas pemadam kebakaran yang berjibaku memadamkan api.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: