Warga Mengeluh, Selama Ramadhan Listrik di Muba Bagian Timur Sering Padam

Warga Mengeluh, Selama Ramadhan Listrik di Muba Bagian Timur Sering Padam

Warga Mengeluh, Selama Ramadhan Listrik di Muba Bagian Timur Sering Padam --

HARIANMUBA.DISWAY.ID,- Warga Muba khususnya yang tinggal di Kecamatan diwilayah timur mengeluh.

Karena selama bulan suci ramadhan ini listrik yang ada diwilayah ini kerap terjadi pemadaman.

Pemadaman itu terjadi dalam waktu cukup lama dan pada momen-momen penting yakni menjelang berbuka dan saat sahur.

"Sudah beberapa minggu khususnya selama ramadhan ini sering kali terjadi pemadaman listrik diwilayah kami," jelas Nur salah satu warga Talang Siku Desa Pinang Banjar Kecamatan Sungai Lilin.

BACA JUGA:Info Terbaru, Pembukaan Fungsional Tol Palembang Betung Dimulai H-7

BACA JUGA:Suzuki Kawal Mudik Lebaran, Siapkan 70 Bengkel Siaga yang Tersebar di Indonesia

"Yang bikin kesal itu padamnya lama, ada yang jelang buka puasa ataupun saat sahur, ini tentu saja sangat menganggu," tambahnya.

Ardi Warga Desa Sukamaju Kecamatan Babat Supat mengungkapkan pihak PLN seharusnya menjaga kondisi listrik saat dimusim ramahdan ini.

"Karena sangat dibutuhkan masyarakat apalagi momen berbuka atau sahur, tapi sayang kondisi sekarang justru masih sering terjadi pemadaman," tutupnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: