Pemkab Muba Gelar Safari Ramadhan di Babat Supat, Dihadiri Oleh Wabup Rohman

Pemkab Muba Gelar Safari Ramadhan di Babat Supat, Dihadiri Oleh Wabup Rohman--
HARIANMUBA.DISWAY.ID- Dalam upaya mempererat silaturahmi serta mendekatkan diri dengan masyarakat, Pemerintah Kabupaten Musi Banyuasin (Muba) kembali menggelar Safari Ramadhan 1446 H / 2025 M. Kegiatan ini berlangsung di Masjid Jamiul Mukminun, Desa Seratus Lapan, Kecamatan Babat Supat, pada Jumat (21/3/2025).
Wakil Bupati Muba, Rohman, yang memimpin langsung kegiatan ini, menegaskan bahwa Safari Ramadhan merupakan wujud kedekatan pemerintah daerah dengan masyarakat.
"Kami ingin lebih dekat dengan Bapak-Ibu semua, mendengar langsung harapan serta masukan dari masyarakat. Selain itu, bulan suci ini menjadi momen yang tepat untuk mempererat ukhuwah Islamiyah, meningkatkan ketakwaan, serta memperbanyak amal kebaikan," ujar Wabup Rohman.
Ia juga mengajak masyarakat Babat Supat untuk terus menjaga kondusivitas lingkungan, saling tolong-menolong, serta mendukung program pembangunan yang sedang dan akan berjalan di kecamatan ini.
BACA JUGA:Kreator Konten Facebook Bisa Dapat Cuan Lewat Unggahan di Story, Begini Caranya
BACA JUGA:Kawasaki Ninja 500 Series Bersolek, Harga di Atas Rp 100 juta
"Dengan dukungan dan partisipasi Bapak-Ibu sekalian, InsyaAllah Kabupaten Musi Banyuasin akan semakin maju dan sejahtera," tambahnya.
Sebagai bentuk kepedulian, dalam kesempatan tersebut, Pemkab Muba menyerahkan berbagai bantuan kepada masyarakat, di antaranya: Bantuan pembangunan rumah layak huni kepada Nurhayati dan Sukirno, bantuan jamban warga Desa 108 kepada Dosi Asmanto, dan santunan untuk kaum dhuafa sebanyak 50 paket.
Camat Babat Supat, Debby Heryanto, S.STP., M.Si, mengapresiasi kehadiran Pemkab Muba di wilayahnya. Ia menyebut kegiatan ini bukan sekadar agenda seremonial, tetapi juga bukti nyata kepedulian pemerintah terhadap masyarakat.
"Safari Ramadhan ini adalah momentum berharga untuk mempererat sinergi antara pemerintah dan masyarakat. Kehadiran langsung Bapak Wakil Bupati beserta jajaran sangat berarti bagi kami. Semoga program pembangunan yang telah direncanakan dapat berjalan dengan lancar dan membawa manfaat bagi warga Babat Supat," ungkap Camat Debby.
BACA JUGA:Oknum Bawaslu Banyuasin Resmi Ditahan, Ini Kasusnya
BACA JUGA:Gubernur Herman Deru Ingatkan Para Bupati/Wako Manfaatkan Dana Bangubsus Tepat Sasaran
Sementara itu salah satu penerima bantuan rumah layak huni, Sukirno, mengungkapkan rasa syukur dan terima kasihnya atas perhatian pemerintah.
"Saya sangat bersyukur dan berterima kasih kepada Bapak Wakil Bupati dan jajaran Pemkab Muba. Bantuan ini sangat berarti bagi kami, dan semoga ke depannya pemerintah semakin memperhatikan masyarakat kecil seperti kami," ujar Sukirno dengan penuh haru.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: