SMAN 1 Sekayu Gelar Baksos

Senin 20-02-2023,22:07 WIB
Reporter : Paidol
Editor : Man

SEKAYU, HARIANMUBA. COM, - Keluarga besar SMA Negeri 1 Sekayu terus memberikan perhatian dan kepedulian kepada warga yang membutuhkan.

Kali ini, dengan menggelar bakti sosial (baksos) berupa berikan bantuan sembako dan uang tunai.

Kepsek SMAN 1 Sekayu, Armansya, Spd, MM, dibincangi kemarin mengatakan, kegiatan baksos dilaksanakan pihak sekolah,  digelar secara rutin biasanya enam bulan sekali.

"Biasanya kita menggelar baksos enam bulan sekali. Dan bantuan berupa kumpulan siswa dan guru,"katanya

Baksos dilakukan tujuan adalah sebagai bentuk kepedulian kepads warga yang membutuhkan di sekitar.

"Baksos bertujuan sebagai wujud kepedulian sekolah kepada warga sekitar yang membutuhkan,"urainya

Ia hanya mengharapkan, agar kedepan dapat meningkatkan bantuan yang disalurkan kepada penerima.

"Harapan agar kedepan bantuan yang disalurkan lebih banyak lagi kepada warga,"harapnya

Sementara itu, penerima bantuan, mengucapkan terima kasih atas bantuan dari SMAN 1 Sekayu. "Semoga berkah bagi kami,"ungkapnya. 

Kategori :