HARIANMUBA.COM,- Pasar smartphone entry-level kembali memanas dengan kehadiran POCO C65.
Smartphone terbaru dari sub-brand Xiaomi ini menawarkan kombinasi menarik antara desain modern, layar luas, performa tangguh, dan baterai berkapasitas besar.
Semua itu hadir dengan harga yang sangat kompetitif, membuatnya menjadi pilihan menarik bagi pengguna yang mencari smartphone dengan performa seimbang tanpa harus merogoh kocek terlalu dalam.
POCO C65 hadir dengan desain yang modern dan elegan.
BACA JUGA:Sering Malas? Bisa Jadi Itu Tanda Depresi, Yuk Kenali 6 Gejalanya
BACA JUGA:Miliki Banyak Manfaat Bagi Kesehatan, Daun Serai Bisa Menjaga Fungsi Jantung dan Ginjal
Layar berukuran 6,74 inci dengan resolusi HD+ memberikan pengalaman visual yang imersif saat menonton video atau bermain game.
Refresh rate 90Hz membuat tampilan layar menjadi lebih halus dan responsif.
Sebagai tambahan, sertifikasi TÜV low blue light dan flicker free memastikan kenyamanan mata pengguna saat berinteraksi dengan smartphone dalam jangka waktu yang lama.
Di sektor fotografi, POCO C65 dibekali kamera utama 50 MP yang cukup mumpuni untuk menghasilkan foto dengan kualitas yang baik, terutama dalam kondisi cahaya yang cukup.
BACA JUGA:Samsung Galaxy M15 5G, Smartphone Desain Elegan, Performa Gahar dan Fitur-fitur Menarik
BACA JUGA:Mengenal 7 Penemu Hebat Asal Indonesia yang Dikenal Dunia
Fitur 10 film filter dan frame memberikan fleksibilitas bagi pengguna untuk mengkreasikan foto yang lebih menarik.
Kamera selfie 8 MP dilengkapi dengan efek cahaya natural dari soft light ring, sehingga hasil selfie terlihat lebih natural dan menarik.
POCO C65 ditenagai oleh chipset MediaTek Helio G85 yang dipadukan dengan pilihan RAM 6GB atau 8GB serta penyimpanan internal 128GB atau 256GB.